Polisi Tak Beri Izin Konvoi di Jalan Malam Tahun Baru di Riau

2026-01-11 03:50:03
Polisi Tak Beri Izin Konvoi di Jalan Malam Tahun Baru di Riau
RIAU, - Pihak Kepolisian Daerah (Polda) Riau tidak akan memberikan izin kepada masyarakat untuk menggelar konvoi di jalanan pada malam pergantian tahun.Keputusan ini disampaikan Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Riau, Kombes Taufiq Lukman Nurhidayat."Kami tidak merekomendasikan terkait dengan kegiatan-kegiatan konvoi atau pawai di jalan. Kami juga akan antisipasi balap liar," tegas Taufiq saat diwawancarai Kompas.com di Pekanbaru, Kamis .Baca juga: Momen Bupati Banyuwangi Motoran Sambangi Gereja-gereja di Malam Natal, Ajak Jemaat Tandhang BarengTaufiq mengimbau masyarakat Riau untuk merayakan malam pergantian tahun di rumah dengan berdoa, terutama mengingat warga di Provinsi Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat masih berduka akibat bencana alam."Malam pergantian tahun, lebih baik berdoa di rumah. Jadi, kami tidak merekomendasikan kegiatan pawai kendaraan di jalan, baik roda dua maupun roda empat. Kami selalu antisipasi masyarakat yang melakukan konvoi," kata Taufiq.Taufiq menyebutkan mobilitas masyarakat, khususnya di Kota Pekanbaru, mulai meningkat seiring dengan libur Natal dan Tahun Baru.Untuk mengantisipasi kepadatan dan kemacetan, pihaknya telah menempatkan personel di titik-titik rawan."Semua anggota kita turun ke jalan untuk mencegah apabila terjadi kepadatan dan kemacetan. Ada pos-pos pantau yang kita dirikan dibeberapa titik," sebut Taufiq.


(prf/ega)