Mentan Amran Kesal 2,04 Ton Minyak Goreng Impor Ilegal Masuk ke Batam: Kita Produsen Terbesar!

2026-01-11 03:21:52
Mentan Amran Kesal 2,04 Ton Minyak Goreng Impor Ilegal Masuk ke Batam: Kita Produsen Terbesar!
Jakarta - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menyayangkan masih adanya upaya penyelundupan minyak goreng ke Tanah Air. Sementara Indonesia merupakan negara terbesar penghasil komoditas tersebut.“Ini minyak goreng sangat ironis. Kita produsen terbesar dunia, tetapi ilegal masuk minyak goreng. Sekali lagi, kita produsen terbesar dunia, tetapi kenapa ada minyak goreng masuk,” tutur Amran di kediaman Pengadegan, Pancoran, Jakarta Selatan, Selasa .Menurut Amran, ada sebanyak 2,04 ton minyak goreng impor ilegal yang masuk melalui perairan jalur tikus ke Batam. Bersamaan dengan selundupan 40,4 ton beras dan 4,5 ton gula pasir.Advertisement“Ini wajib ditindak. Ini pasti ditindak pelakunya. Karena menurut laporan, yang memberi laporan kepada kami Lapor Pak Amran, ada nomornya 082311109390. Kami tidak lanjuti,” jelas dia.Amran mengaku sudah ada 2 ribu lebih aduan yang masuk ke WhatsApp Lapor Pak Amran. Timnya pun secara ketat melakukan penyisiran, lantaran ada beberapa yang nyatanya sarat akan kepentingan pihak tertentu.“Ada mengambil fee untuk traktor, ada harga pupuk naik kemarin dari Kalimantan Barat, itu langsung kita cabut izinnya. Kemudian pupuk palsu, ada juga. Kami langsung kirim ke daerah,” Amran menandaskan.


(prf/ega)