- Mahasiswa Indonesia jenjang S1-S3 akan bisa menggunakan fasilitas Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) untuk melakukan riset secara gratis.Kepala BRIN, Arif Satria kembali menegaskan kebijakan ini saat temu media pada Senin ."Kita akan membebaskan biaya bagi mahasiswa S1, S2 yang studi mandiri, yang riset mandiri ketika mereka memanfaatkan fasilitas BRIN," ujar Arif, di kantor BRIN, Thamrin, Jakarta Pusat.Ia menyebut ini merupakan bentuk komitmen BRIN untuk mendukung talenta-talenta baik yang selama ini ada di perguruan tinggi.Baca juga: 15 Kementerian Sepi Peminat buat CPNS 2026, Ada BNN dan BRIN"Khususnya mahasiswa S1, S2 atau bahkan S3 yang memanfaatkan fasilitas BRIN. Selama ini kan harus dibayar. Tapi sekarang ini kita akan gratiskan," ucapnya lagi.Selain itu, terkait kolaborasi dengan perguruan tinggi, Arif menyatakan sudah bertemu dengan Mendikti saintek, Brian Yuliarto.Arif menyebut banyak hal yang sedang dipersiapkan. Yang pertama adalah merumuskan agenda riset nasional.Kemudian kebijakan kedua ialah berencana untuk membuka jabatan fungsional periset atau peneliti yang ada di kampus.Baca juga: Mimpi Jadi The Next Habibie atau Einstein? Segini Gajinya di BRIN"Selama ini kan banyak pusat-pusat studi yang ada di kampus itu statusnya apa? Tendik, tenaga kependidikan yang enggak punya karier. Padahal mereka punya publikasi, mereka punya lesson, mereka bergelar S3, tapi statusnya adalah tendik. Nah, saya kira ini cara untuk bisa satu, menambah jumlah periset," kata Arif.iStockphoto/howtogoto Dampak efisiensi anggaran di Kemendiktisaintek bagi dosen.Arif membeberkan bahwa jumlah periset di Indonesia saat ini kurang dari 300 orang per 1 juta penduduk.Jika dibandingkan, Korea Selatan memiliki lebih dari 4.000 periset atau negara lain yang mayoritas di atas angka 1.000."Untuk meningkatkan jumlah periset kan tidak hanya menambah jumlah staf periset baru di BRIN, tapi bisa juga dengan membuka jalur fungsional yang ada di kampus," lanjutnya.Kebijakan ketiga, kata Arif, pihaknya ingin mendorong periset BRIN untuk berkolaborasi dengan rekan-rekan dari kampus. Supaya rekan-rekan di perguruan tinggi bisa memanfaatkan fasilitas BRIN.Baca juga: BRIN Kirim Arsinum ke Pengungsian Bencana Sumatera, Bisa Olah Air Banjir Jadi Air Minum"Supaya teman-teman di BRIN juga bisa ter-update dengan perkembangan periset terkini yang selama ini memang kampus juga memiliki kelebihan. Sehingga kita akan coba pertukarkan kampus dengan BRIN ini dan juga agar pengalaman BRIN advice di satu sisi. Nah itu juga harus dikeluarkan ke kampus," jelasnya."Kampus juga punya kekuatan di sisi lain. Keluarkan ke BRIN sehingga kolaborasinya akan menjadi kuat," imbuh mantan Rektor IPB tersebut.
(prf/ega)
Mahasiswa S1-S3 Bisa Riset Pakai Fasilitas BRIN Gratis
2026-01-11 22:18:50
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 22:20
| 2026-01-11 21:56
| 2026-01-11 21:45
| 2026-01-11 21:22
| 2026-01-11 21:06










































