Ini Jawara Honda Modif Contest 2025: Panggung Kreativitas Modifikator

2026-01-12 04:19:55
Ini Jawara Honda Modif Contest 2025: Panggung Kreativitas Modifikator
GARUT, – Gelaran akbar Honda Modif Contest (HMC) 2025 resmi selesai dengan menghasilkan tiga juara nasional.Modifikator dari berbagai daerah berpartisipasi sepanjang rangkaian penyelenggaraan, hingga akhirnya mencapai puncak acara yang berlangsung bersamaan dengan gelaran Honda Bikers Day 2025 di Yonif 303 SSM Cibuluh, Garut, Jawa Barat, Sabtu .Puncak final battle ini menampilkan hamparan puluhan karya modifikasi sepeda motor Honda yang memanjakan mata, penuh karakter, dan sarat kreativitas, sekaligus menjadi ajang inspirasi bagi ribuan pecinta roda dua yang hadir langsung di lokasi.Mengusung tema #Ridecreation, HMC 2025 menjadi ruang bagi para modifikator untuk menunjukkan identitas dan kreativitas mereka. Total terdapat 81 karya modifikasi terbaik dari berbagai daerah yang tampil dalam final battle.Azwar F/ Hasil modifikasi sepeda motor pada ajang Honda Modif Contest 2025 Setiap motor membawa cerita, konsep, dan keunikan tersendiri, menjadikan panggung HMC sebagai arena kompetisi yang bukan hanya soal gaya, tetapi juga soal inovasi, teknik, dan interpretasi terhadap karakter motor Honda.Hasil penilaian juri profesional akhirnya menetapkan tiga nama sebagai Juara Nasional HMC 2025.Pada kategori Matic & Cub, gelar juara diraih oleh Nur Samsul Alam Hasan Basri melalui karya Honda Vario 160 yang diubah dengan sentuhan bergaya MotoGP. Modifikasi ini tampil agresif, presisi, dan berhasil memadukan konsep racing modern dengan estetika yang detail.Sementara itu, pada kategori Sport, gelar Juara Nasional diberikan kepada Moh. Fakhrudin As’ad berkat karya modifikasi Honda CBR250RR yang tampil matang secara konsep dan eksekusi.Gelar Juara Nasional terakhir, yakni kategori Ultimate atau Free For All, jatuh kepada Wory Ransindustrianto yang menghadirkan Honda Tiger dengan gaya Classic Futuristic. Karya tersebut menonjol berkat kreativitas ekstrem yang menyatukan elemen retro dan futuristik secara harmonis.Azwar F/ Pemenang juara nasional Honda Modif Contest 2025Semua pemenang berhak mendapatkan uang pembinaan serta kesempatan mengikuti Honda Dream Ride Project, di mana mereka akan mendapat mentor langsung dari modifikator top Indonesia."Honda Modif Contest telah menjadi ruang ekspresi yang penting bagi modifikator di Indonesia. Menurutnya, konsistensi penyelenggaraan HMC menjadi bukti komitmen AHM dalam memajukan dunia modifikasi Tanah Air," ujar General Manager Marketing Planning and Analysis AHM, Andy Wijaya.Rangkaian HMC 2025 sendiri berlangsung di sembilan kota besar sebelum ditutup di Garut. Kota-kota tersebut meliputi Bandung, Medan, Surabaya, Makassar, Banjarmasin, Pekanbaru, Samarinda, Solo, dan Denpasar.


(prf/ega)