- Harga emas hari ini, Kamis yang dikutip dari laman resmi Sahabat Pegadaian pada Kamis menunjukkan bahwa dua produk logam mulia yakni emas UBS dan emas Galeri24, kompak mengalami kenaikan.Kenaikan ini membuat harga logam mulia di Pegadaian kembali menjadi sorotan, terutama bagi masyarakat yang rutin memantau harga emas Pegadaian sebagai acuan investasi.Dalam pembaruan hari ini, harga emas Galeri24 tercatat naik menjadi Rp 2.446.000 per gram, dari posisi sebelumnya Rp 2.434.000 per gram.Produk emas Galeri24 tersedia dalam berbagai ukuran, mulai dari 0,5 gram hingga 1.000 gram (1 kilogram). Kenaikan ini ikut mendorong minat masyarakat untuk mengetahui perkembangan harga emas terkini.Baca juga: Harga Emas di Pegadaian Hari Ini Kompak Naik, Cek Kepingan Termurah UBS dan Galeri24Tidak hanya Galeri24, harga emas UBS hari ini juga mengalami kenaikan. Harga jual emas UBS naik ke level Rp 2.482.000 per gram, dari sebelumnya Rp 2.474.000 per gram.Emas UBS di Pegadaian tersedia mulai dari ukuran 0,5 gram hingga 500 gram, sehingga sering menjadi pilihan bagi investor kecil maupun besar.Pegadaian tidak memberikan keterangan tambahan terkait penyebab kenaikan harga tersebut, namun pergerakan harga emas global biasanya menjadi faktor utama fluktuasi harga emas ritel.Baca juga: Harga Emas di Pegadaian 11 Desember 2025: Galeri 24 dan UBS Menguat
(prf/ega)
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Naik, Berikut Daftar Lengkap Emas UBS dan Galeri24
2026-01-11 03:26:02
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 04:09
| 2026-01-11 03:31
| 2026-01-11 03:12
| 2026-01-11 02:08
| 2026-01-11 01:39










































