BAUBAU, – Seorang wanita muda ditemukan tewas di bawah Jembatan Permandian Kogawuna, Jalan Lingkar Bungi-Sorawolio, Kota Baubau, Sulawesi Tenggara, Minggu sore.Kasi Humas Polres Baubau, Iptu Rino Asnan, mengatakan korban pertama kali ditemukan oleh seorang warga berinisial MA (43).“Awalnya saksi duduk di jembatan dan melihat sekumpulan biawak di sekitar TKP, ternyata biawak memakan korban,” ujar Rino, Senin .Baca juga: Buruh Cuci di Baubau Diminta Kembalikan Bansos, Lurah Akui Keliru dan Minta MaafSaat ditemukan, tubuh korban sudah membusuk dan diperkirakan peristiwa pembunuhan terjadi beberapa hari sebelumnya. Polisi segera melakukan olah TKP dan memasang garis polisi.Di lokasi, polisi menemukan sejumlah barang bukti, termasuk pakaian dalam korban yang terbakar dan botol bekas berisi sisa bahan bakar minyak.Jasad korban kemudian dibawa ke RSUD Kota Baubau untuk visum. Hasil visum sementara menunjukkan beberapa luka sobek di leher akibat benda tajam, luka di kepala karena benda tumpul, serta luka bakar di seluruh tubuh.Polisi masih menyelidiki identitas korban dan mencari pelaku pembunuhan ini.
(prf/ega)
Wanita Muda di Baubau Ditemukan Tewas Terbunuh di Bawah Jembatan, Jasad Korban Dimakan Biawak
2026-01-11 03:16:51
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 03:52
| 2026-01-11 03:44
| 2026-01-11 03:21
| 2026-01-11 02:47
| 2026-01-11 02:04










































