- Suhu udara yang meningkat di dalam rumah sering kali menjadi masalah, terutama saat memasuki musim kemarau. Penggunaan pendingin udara (AC) secara terus-menerus tentu akan berdampak pada tagihan listrik yang membengkak. Namun, tahukah kamu bahwa alam telah menyediakan solusi cerdas melalui tanaman hias? Hal ini bukan sekadar mitos dekorasis. Secara ilmiah, beberapa tanaman mampu menurunkan suhu udara di sekitarnya melalui proses yang dikenal sebagai transpirasi.Melansir Homes and Gardens, tanaman melepaskan uap air melalui stomata pada daun mereka. Saat uap air ini menguap ke udara, ia menyerap panas di sekitarnya, sehingga menciptakan efek pendinginan alami. Baca juga: 5 Tanaman Hias Pembawa Keberuntungan untuk Tahun Baru 2026Berikut adalah daftar tanaman hias terbaik yang bisa kamu gunakan sebagai pendingin ruangan alami di rumah.Lidah mertua bukan hanya tanaman hias populer karena tampilannya yang minimalis, tetapi juga karena kemampuan fisiologisnya yang unik. Tanaman ini menggunakan proses metabolisme khusus yang disebut Crassulacean Acid Metabolism (CAM). Berbeda dengan mayoritas tanaman lain yang melepaskan oksigen di siang hari, lidah mertua justru membentangkan stomatanya di malam hari untuk menyerap karbon dioksida dan melepaskan oksigen segar.Keunggulan ini menjadikannya tanaman ideal untuk diletakkan di dalam kamar tidur. Selain mendinginkan suhu udara melalui pelepasan uap air secara perlahan, lidah mertua juga membantu kamu tidur lebih nyenyak dengan pasokan oksigen ekstra. Baca juga: 7 Cara Mengusir Semut di Pot Tanaman Hias, Dijamin Hilang SelamanyaLidah mertua juga sangat tahan banting. Tanaman ini bisa bertahan di sudut ruangan yang minim cahaya dan hanya perlu disiram satu atau dua kali seminggu. Pastikan kamu tidak menyiramnya terlalu sering karena tanaman ini sangat sensitif terhadap pembusukan akar akibat tanah yang terlalu basah.Lidah buaya dikenal luas karena manfaat gelnya bagi kesehatan kulit, namun fungsinya sebagai pendingin ruangan sering kali terlupakan. Sebagai jenis sukulen, lidah buaya memiliki kemampuan luar biasa dalam menyimpan air di dalam jaringan daunnya yang berdaging tebal. Baca juga: Cara Menyiram Tanaman Hias saat Ditinggal Berlibur agar Tidak Mati Ketika suhu ruangan meningkat, lidah buaya akan melepaskan sebagian besar cadangan airnya melalui proses transpirasi untuk menjaga dirinya tetap sejuk, yang secara tidak langsung ikut menurunkan suhu di sekitarnya.Tanaman ini juga sangat efektif dalam mengurangi polusi udara dan kadar karbon dioksida. Untuk hasil yang optimal, tempatkan lidah buaya di area yang terpapar cahaya matahari terang, seperti ambang jendela. Perawatannya pun cukup mudah. Kamu hanya perlu menyiramnya saat tanah sudah benar-benar kering. Penggunaan pot dengan sistem drainase yang baik sangat disarankan agar tanaman ini dapat tumbuh maksimal dan terus memberikan efek segar di dalam hunian.
(prf/ega)
Mirip AC, 5 Tanaman Hias Ini Bisa Mendinginkan Ruangan
2026-01-10 09:22:53
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-10 10:12
| 2026-01-10 09:37
| 2026-01-10 07:46
| 2026-01-10 07:36










































