- Sebanyak 35 kereta api (KA) jarak jauh yang melintas di wilayah Yogyakarta akan melakukan pemberhentian luar biasa (BLB) di Stasiun Lempuyangan.Kebijakan ini diberlakukan oleh PT Kereta Api Indonesia sebagai antisipasi kepadatan lalu lintas dan penutupan ruas jalan di sekitar Stasiun Yogyakarta.Dengan skema ini, calon penumpang yang semula naik atau turun di Stasiun Yogyakarta dapat menggunakan Stasiun Lempuyangan sebagai alternatif.Pemberlakuan BLB berlaku Rabu, 31 Desember 2025 dan Kamis, 1 Januari 2026, mengikuti kondisi operasional akhir tahun dan awal tahun baru.Baca juga: Jadwal KRL Solo-Jogja 30-31 Desember 2025, Ada Tambahan PerjalananDilansir dari Instagram Story akun PT KAI @KAI121_ pada Selasa , berikut daftar KA jarak jauh yang melakukan pemberhentian luar biasa di Stasiun Lempuyangan:Baca juga: Jadwal KRL Jogja-Solo 30-31 Desember 2025, Ada Tambahan PerjalananPemberhentian luar biasa (BLB) merupakan pola operasi sementara untuk memastikan layanan perjalanan KA tetap berjalan aman dan nyaman di tengah rekayasa lalu lintas serta penutupan akses menuju dan di sekitar Stasiun Yogyakarta.Dengan adanya BLB, penumpang tetap memiliki opsi keberangkatan dan kedatangan tanpa harus terhambat kondisi jalan.Calon penumpang KA yang berangkat dari Stasiun Yogyakarta ke arah barat diimbau untuk datang lebih awal agar tidak tertinggal kereta.Sementara penumpang KA arah timur juga disarankan tiba lebih awal di stasiun atau memilih naik dari Stasiun Lempuyangan dengan tetap mengacu pada jadwal yang tertera di tiket.Untuk seluruh KA yang diberlakukan BLB di Stasiun Lempuyangan, jadwal keberangkatan dan kedatangan tetap mengikuti jadwal pada tiket.Penumpang diminta memastikan kembali informasi perjalanan dan menyesuaikan waktu kedatangan ke stasiun agar perjalanan tetap lancar selama periode akhir tahun dan awal tahun baru.
(prf/ega)
35 KA Jarak Jauh Berhenti Luar Biasa di Stasiun Lempuyangan pada 31 Desember 2025 dan 1 Januari 2026
2026-01-10 07:39:57
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-10 09:37
| 2026-01-10 09:29
| 2026-01-10 09:17
| 2026-01-10 09:03
| 2026-01-10 08:03










































