Status Gunung Lewotobi Naik dari Level Siaga ke Awas, Radius Bahaya Diperluas

2026-01-11 03:43:53
Status Gunung Lewotobi Naik dari Level Siaga ke Awas, Radius Bahaya Diperluas
FLORES TIMUR, - Badan Geologi, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menaikkan status Gunung Lewotobi Laki-laki dari level III siaga ke level IV awas pada Senin malam.Keputusan tersebut berdasarkan hasil analisis visual dan instrumental aktivitas Gunung Lewotobi Laki-laki selama dua hari terakhir.Kepala Badan Geologi, Muhammad Wafid mencatat, selama delapan jam, terekam 64 kali gempa vulkanik dalam dan 21 kali tremor non harmonik.Baca juga: Aktivitas Gunung Lewotobi Meningkat, Ada Kemungkinan Erupsi Eksplosif Kenaikan kedua jenis gempa ini menunjukkan adanya suplai magma baru yang cukup besar dan bergerak cepat menuju permukaan."Kondisi tersebut dapat memicu terjadinya erupsi eksplosif," ujar Wafid dalam keterangannya, Senin.Kemudian, pada Senin hari ini, mulai pukul 14.00 Wita, terjadi peningkatan aktivitas Gempa vulkanik dalam.Sementara itu, berdasarkan data deformasi dari tiltmeter menunjukkan pola inflasi yang signifikan pada rentang waktu yang singkat.Baca juga: Banjir Lahar dari Gunung Lewotobi Menyeret Sepeda Motor Warga di Jalan Trans LarantukaIni menunjukkan adanya pergerakan magma yang mempengaruhi permukaan pada tubuh gunung api."Oleh karena itu, tingkat aktivitasnya dinaikan dari level III siaga ke level IV awas," ujarnya.Badan Geologi juga memperluas radius bahaya erupsi dari sebelumnya 6 kilometer menjadi 7 kilometer sektoral barat laut dan timur laut.Warga sekitar maupun wisatawan diimbau tetap mematuhi radius bahaya yang telah ditetapkan.


(prf/ega)