JAKARTA, — Jelang perilisan Avatar: Fire and Ash, para pemain dan kru memulai tur dunia dengan sejumlah acara di berbagai negara.Di Prancis, perayaan berlangsung meriah dengan pertunjukan drone dan kembang api yang menampilkan cuplikan ikonik dari semesta Avatar. La Seine Musicale bahkan diubah menjadi bioskop untuk pertama kalinya demi penayangan spesial film tersebut.Sutradara James Cameron mengatakan transformasi gedung itu dilakukan agar penonton dapat merasakan pengalaman sinema yang lebih imersif.Baca juga: Avatar: Fire and Ash Masuk Nominasi Golden Globes 2026 Meski Belum Tayang di BioskopSementara itu di China, Zoe Saldaña dan Cameron disambut ribuan penggemar dalam sesi tanya jawab. Keduanya berbagi cerita mengenai proses produksi dan pengembangan dunia Pandora.“Terima kasih sudah selalu bersedia ikut kembali ke Pandora,” kata Saldaña dikutip dari ABC pada Selasa . Baca juga: Urutan Menonton Film Avatar Karya James Cameron “Kami berharap film ketiga ini bisa melengkapi dan menyempurnakan apa yang kami sebut sebagai trilogi cerita kami.”Setelah Prancis dan China, rangkaian tur dunia Avatar: Fire and Ash akan berlanjut ke Jepang, Inggris, Selandia Baru, Australia, Meksiko, hingga Kanada. Tur ini dimulai dari penayangan perdana film di Hollywood.Baca juga: Tegaskan Avatar 3 Tak Pakai AI, James Cameron Sebut Kemampuan Aktor Tak Bisa DigantikanAvatar 3 menceritakan keluarga Sully yang berduka atas salah satu anggota mereka ketika ancaman baru muncul.Ancaman baru itu berasal dari suku Api, kelompok Na'vi penghuni gunung berapi yang dipimpin oleh Varang pendendam.Avatar: Fire and Ash akan tayang di Indonesia pada 17 Desember 2025. Jadwal ini lebih cepat dua hari dari jadwal rilis di Amerika, yaitu pada 19 Desember 2025.
(prf/ega)
Avatar: Fire and Ash Gelar Tur Dunia, Sambangi Prancis hingga China
2026-01-11 23:52:25
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 22:42
| 2026-01-11 22:33
| 2026-01-11 22:08
| 2026-01-11 21:46
| 2026-01-11 21:45










































