BOGOR, - Polres Bogor akan menerapkan penutupan total jalur Puncak dalam rangka car free night pada malam pergantian tahun 2026.Penutupan dilakukan bertahap mulai Rabu sore hingga Kamis pagi untuk mengurangi kepadatan lalu lintas.Kasat Lantas Polres Bogor AKP Rizky Guntama mengatakan, rekayasa lalu lintas ini merupakan hasil rapat koordinasi lintas sektoral antara Polres Bogor dan Pemerintah Kabupaten Bogor.Baca juga: Korlantas Polri: Arus Kendaraan Keluar-Masuk Jakarta Sudah Berimbang“Untuk car free night di jalur Puncak, penutupan dimulai pukul 18.00 di jalur tol, pukul 20.00 dari arah Ciawi, dan pukul 21.00 dilakukan penutupan total jalur Puncak, baik roda dua maupun roda empat,” kata Rizky saat ditemui Kompas.com di Pospol Hoegeng, Gadog, Puncak Bogor, Sabtu .Penutupan jalur Puncak berlaku mulai pukul 18.00 WIB pada 31 Desember 2025 hingga pukul 06.00 WIB pada 1 Januari 2026.KOMPAS.COM/AFDHALUL IKHSAN Situasi arus kendaraan menuju jalur wisata Puncak Bogor, Jawa Barat, mengalami kepadatan pada Sabtu pagi.Selama periode tersebut, seluruh kendaraan yang menuju Puncak akan dialihkan ke jalur alternatif.Pengendara yang hendak menuju Cianjur atau Bandung diarahkan melalui dua rute, yakni jalur Cibubur–Cianjur via Jonggol dan jalur Ciawi–Cianjur via Sukabumi.Selain di kawasan Puncak, car free night juga digelar di wilayah Cibinong. Dua titik utama disiapkan, yakni Stadion Pakansari dan Jalan Tegar Beriman.Baca juga: Bogor Siapkan Car Free Night Tahun Baru di Jalan Tegar Beriman“Untuk Cibinong, konsepnya seperti car free day hari Minggu, dengan pemotongan arus dari Simpang Bapenda sampai depan Hutan Kota,” ujar Rizky.Seperti diberitakan sebelumnya, Car free night dilaksanakan di dua lokasi, yaitu kawasan Puncak dan Jalan Tegar Beriman, sebagai bagian dari pengamanan dan pengendalian arus lalu lintas malam tahun baru di Kabupaten Bogor.
(prf/ega)
H-1 Tahun Baru, Polisi Tutup Jalur Wisata Puncak Bogor untuk Car Free Night
2026-01-11 23:33:51
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 23:39
| 2026-01-11 22:40
| 2026-01-11 21:55
| 2026-01-11 21:49










































