Menteri PU Pastikan Seluruh Konektivitas di Aceh, Sumut, dan Sumbar Beres Pertengahan Desember

2026-01-11 22:42:51
Menteri PU Pastikan Seluruh Konektivitas di Aceh, Sumut, dan Sumbar Beres Pertengahan Desember
JAKARTA, - Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo memastikan, pembukaan konektivitas di seluruh wilayah terdampak bencana di Pulau Sumatera yakni Provinsi Aceh, Sumatera Utara (Sumut), dan Sumatera Barat (Sumbar), beres pertengahan Desember."Harus, wajib (selesai) prioritas, buka semua konektivitas, jalan, jembatan. Itu semua kan konektivitas," tegas Dody usai Rapat dengan Komisi V DPR RI, Jakarta, Selasa .Sejauh ini, rute Sibolga-Barus sudah dibuka bagi kendaraan kecil dan motor. Namun, belum bisa dilintasi truk."Sibolga itu sudah terbuka, tapi truk kecil itu belum bisa masuk, baru mobil kecil dan motor," ungkap Dody.Baca juga: Jalan Tarutung-Sibolga Putus, Baru 30 Kilometer yang Bisa DitembusDengan demikian, bantuan di Kota Sibolga, Provinsi Sumatera Utara (Sumut) kini sudah dapat masuk. Sementara dari jalur laut, bantuan bisa masuk lewat Belawan.Dody menambahkan, fokus Kementerian PU saat ini membuka seluruh konektivitas ke arah Tapanuli, baik utara, selatan, maupun tengah.Menurut laporan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), jalur Tarutung–Sibolga terputus di beberapa titik, mengakibatkan isolasi beberapa desa di Kecamatan Parmonangan dan Adiankoting.Kondisi ini membuat lebih dari 12.000 warga terisolasi, dengan akses logistik dan evakuasi sangat terbatas.Tim Basarnas, TNI, dan Polri juga belum dapat menjangkau beberapa wilayah terdampak.Sementara itu, upaya untuk membuka jalur darat di sejumlah wilayah lainnya seperti Kabupaten Mandailing Natal terus berlanjut.Jalan lintas Singkuang–Tabuyung dan Batang Natal–Muara Batang Gadis, yang juga terputus di beberapa titik, turut mendapat perhatian untuk proses normalisasi. Baca juga: Ketika Menteri PU Berpisah dengan Presiden di SibolgaDi sisi lain, petugas yang bekerja di bawah koordinasi Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus  berupaya membuka akses secara bertahap di beberapa ruas jalan nasional, termasuk jalur Sibolga–Padang Sidempuan dan Sibolga–Tarutung.  Beberapa akses di wilayah perbatasan Sumatera Utara dan Aceh, seperti jembatan Meureudu yang rusak parah, juga masih dalam tahap penanganan.


(prf/ega)