Kantor Perlindungan Tanaman Pangan dan Hortikultura Jambi Terbakar, Riuh Warga Sempat Hambat Pemadaman

2026-01-11 19:49:31
Kantor Perlindungan Tanaman Pangan dan Hortikultura Jambi Terbakar, Riuh Warga Sempat Hambat Pemadaman
JAMBI, – Kantor Dinas Pertanian Tanaman Pangan UPTD Balai Perlindungan Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Jambi, di Kecamatan Jambi Selatan, Kota Jambi, terbakar pada Minggu siang.Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 14.00 WIB.Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkartan) Kota Jambi menurunkan 12 unit mobil pemadam dan 65 personel untuk memadamkan api.Kepala Damkartan Kota Jambi, Mustari, mengatakan pihaknya menerima laporan dari warga sekitar yang melihat api sudah menjalar hingga ke bagian plafon bangunan kantor.Baca juga: Tak Diberikan Jalan, Polisi di Jambi Selatan Dobrak Pagar ke Lokasi Kebakaran“Dugaan sementara terjadi korsleting listrik. Bisa saja (kebakaran) tidak ada peremajaan jaringan listrik," ungkapnya saat ditemui di lokasi kejadian di Kecamatan Jambi Selatan, Kota Jambi, Minggu ."Pada saat kami melakukan pemadaman, kami mengalami kesulitan karena asap yang sangat tebal,” tuturnya.Mustari memastikan, tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut.Api baru berhasil sepenuhnya dipadamkan sekitar pukul 16.07 WIB.Baca juga: Mobil Tangki BBM di Jambi Terbakar di Gudang, Satu Orang Ditemukan TewasNamun, proses pemadaman disebut sempat terhambat akibat banyaknya masyarakat yang menonton di lokasi kebakaran.Camat Jambi Selatan, Kota Jambi, Darmawansyah menyesalkan tindakan sejumlah warga yang justru menonton saat proses pemadaman kebakaran di Kantor Dinas Pertanian Tanaman Pangan UPTD Balai Perlindungan Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Jambi, Kecamatan Jambi Selatan.Kondisi ini membuat mobil pemadam kebakaran kesulitan memasuki lokasi kejadian.Ia menyayangkan sikap masyarakat yang berkerumun di lokasi sehingga menghambat petugas yang tengah berupaya memadamkan api."Seharusnya masyarakat yang ingin membantu silakan, tapi jangan menonton, seharusnya masyarakat bisa membantu," ujarnya saat ditemui di lokasi kebakaran, Kecamatan Jambi Selatan, Kota Jambi, Minggu.


(prf/ega)