JAKARTA, - Gubernur Aceh Muzakir Manaf atau Mualem mengeluhkan pedagang yang menaikkan harga sembako sesuka hati di tengah bencana banjir dan longsor di Sumatera.Hal tersebut disampaikan Mualem saat sedang rapat terbatas bersama Presiden Prabowo Subianto dan para menteri di Aceh, Minggu malam."Bapak Mendagri, Pak Tito, ini saya lihat di semua provinsi barang kawalan, Pak, sembako, mereka pedagang memainkan (harga), naik sesuka hati," kata Mualem.Mualem menyampaikan bahwa satu papan telur saja bisa dihargai Rp 100.000.Baca juga: Kemendagri Nilai Tindakan Bupati Aceh Selatan Kesalahan Fatal, Pergi Saat BencanaIa pun meminta tolong kepada Mendagri Tito Karnavian agar menertibkan pedagang yang nakal itu."Ini satu telur, satu papan telur sampai Rp 100.000. Jadi, Pak Menteri mungkin boleh melakukan satu pengumuman amaran bagi pedagang yang ingkar, kita boleh itu," ujar dia.Mualem mengatakan, dirinya sudah meminta Alfamart dan Indomaret untuk tidak menaikkan harga sama sekali.Baca juga: Kala Prabowo Enggan Tanya Bupati Aceh Selatan dari Partai Mana, Dijawab Sudah DipecatIa mengancam akan mencabut izin usaha mereka jika kedapatan menaikkan harga sembako."Saya amarankan semua Alfamart, Indomaret, tidak sesekali menaikkan harga barang. Kalau ada, saya copot izinnya," imbuh Mualem.
(prf/ega)
Di Depan Prabowo, Gubernur Aceh: Pedagang Naikkan Harga Sembako Sesuka Hati
2026-01-11 15:18:25
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 13:53
| 2026-01-11 13:15
| 2026-01-11 13:02










































