- Kalender 2026 menawarkan banyak tanggal merah dan long weekend.Bahkan, beberapa rangkaian hari libur saling berdekatan sehingga memberikan kesempatan libur yang lebih panjang, bahkan hingga hampir sepekan.Daftar tanggal merah 2026 dapat menjadi panduan awal dalam menyusun berbagai agenda penting sepanjang tahun.Dengan mengetahuinya, Anda bisa merencanakan waktu liburan, momen berkumpul bersama keluarga, hingga kegiatan pengembangan diri.Dalam kalender Indonesia, tanggal merah menandai hari libur nasional dan akhir pekan.Selain itu, pemerintah juga menetapkan cuti bersama yang berlaku untuk seluruh masyarakat pada tahun 2026.Berikut informasi lengkap mengenai daftar tanggal merah, cuti bersama, serta jadwal long weekend tahun 2026:Baca juga: Kalender Libur Sekolah Desember 2025 dan Nataru 2025/2026Pada tahun 2026, total ada 17 hari libur nasional dan 8 hari cuti bersama, sehingga secara keseluruhan terdapat 25 hari tanggal merah (di luar Sabtu-Minggu).Ketentuan ini merujuk pada SKB 3 Menteri Nomor 1497 Tahun 2025, Nomor 2 Tahun 2025, dan Nomor 5 Tahun 2025 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2026.Adapun cuti bersama 2026 mencakup momen besar seperti Tahun Baru Imlek, Nyepi, Idulfitri, Kenaikan Yesus Kristus, Idul Adha, dan Natal.Deretan libur ini turut menciptakan banyak peluang long weekend sepanjang tahun.Merujuk SKB 3 Menteri tersebut, berikut daftar tanggal merah yang terdiri dari libur nasional, akhir pekan, serta cuti bersama:Baca juga: Kalender Tanggal Merah 2026, Cek Daftar Hari Libur Lengkap dan Potensi Long WeekendSetidaknya ada sembilan long weekend yang dapat dimanfaatkan untuk liburan di sepanjang 2025. Berikut rinciannya:Long weekend pertama, dimulai dengan libur Isra Mikraj pada 16 Januari dan berlanjut ke akhir pekan 17–18 Januari.Long weekend Tahun Baru Imlek, dimulai dari akhir pekan 14–15 Februari, kemudian cuti bersama 16 Februari dan libur nasional 17 Februari.
(prf/ega)
Tanggal Merah 2026 Lengkap Beserta Cuti Bersama dan Long Weekend
2026-01-12 13:50:59
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 13:53
| 2026-01-12 13:39
| 2026-01-12 13:11
| 2026-01-12 11:50
| 2026-01-12 11:23










































