JAKARTA, - Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung mengungkapkan, sebanyak 150 pencari kerja dari kelompok disabilitas yang mengikuti Job Fair Disabilitas di Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta Pusat, telah resmi diterima bekerja.Capaian ini sebagai bukti bahwa Jakarta adalah kota yang terbuka dan inklusif bagi semua warganya.“Maka kami akan membuka lagi untuk gelombang berikutnya, gelombang ketiga, karena saya yakin ini akan semakin memperluas siapa pun untuk bisa berkarier di Jakarta,” ujar Pramono saat ditemui di Gedung A. A. Maramis, Kementerian Keuangan, Jakarta Pusat, Selasa .Baca juga: Pramono Sebut 150 Disabilitas Diterima Bekerja di Jakarta, Termasuk ZidanPramono mengaku bersyukur atas antusiasme besar yang muncul dalam kegiatan Job Fair Disabilitas tersebut.Untuk itu, Pemprov DKI akan kembali menggelar Job Fair Disabilitas gelombang ketiga dalam waktu dekat.Pramono yakin langkah ini akan semakin memperluas kesempatan kerja bagi seluruh masyarakat, termasuk kelompok disabilitas.“Ada total 150 yang lain dan itu menggambarkan bahwa kelompok disabilitas di Jakarta mendapatkan ruang yang terbuka untuk itu,” kata PramonoSalah satu peserta yang berhasil diterima bekerja adalah Zidan (20), warga Cimanggis, Depok, Jawa Barat.Ia kini resmi bergabung di Divisi Sumber Daya Manusia (SDM) PT Transjakarta sebagai desainer grafis.Baca juga: DPRD Jakarta Dorong Semua BUMD Terima Pegawai Penyandang DisabilitasKisah Zidan sempat menarik perhatian publik saat Job Fair Disabilitas berlangsung di TIM. Keterbatasannya tak menghalanginya untuk tampil percaya diri saat menyerahkan surat lamaran kerja langsung kepada Gubernur Pramono.“Kamu mau melamar pekerjaan apa? Komputer bisa?” tanya Pramono sambil membaca berkas lamaran, sebagaimana terlihat dalam unggahan akun Instagram @pramonoanungw.Dengan nada mantap, Zidan menjawab bahwa ia menguasai komputer dan juga desain grafis.“Desain grafis juga bisa,” katanya.Jawaban itu kemudian membuka jalan baginya untuk diterima bekerja di Transjakarta.Kini, ia bersiap menjalani hari pertamanya sebagai tenaga profesional di perusahaan transportasi milik Pemprov DKI tersebut.Baca juga: Zidan, Peserta Job Fair Disabilitas, Resmi Bekerja di PT Transjakarta
(prf/ega)
Terima 150 Pekerja Disabilitas, Pramono: Siapa Pun Bisa Berkarier di Jakarta
2026-01-12 02:57:00
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 03:04
| 2026-01-12 02:44
| 2026-01-12 02:33
| 2026-01-12 02:10
| 2026-01-12 01:46










































