Turun ke Level Siaga, Radius Bahaya Erupsi Gunung Lewotobi Dikurangi

2026-01-12 04:57:57
Turun ke Level Siaga, Radius Bahaya Erupsi Gunung Lewotobi Dikurangi
FLORES TIMUR, - Badan Geologi mengurangi radius bahaya Gunung Lewotobi Laki-laki, menyusul penurunan status gunung tersebut dari level IV awas ke level III siaga pada Senin .Pelaksana Tugas (Plt) Kapela Badan Geologi, Lana Sari menjelaskan bahwa radius bahaya yang ditetapkan sebelumnya adalah 7 kilometer, terutama pada sektoral barat laut dan timur laut. Kemudian dikurangi menjadi 6 kilometer.Baca juga: Puncak Gunung Lewotobi Dilanda Hujan Deras, Pos Pengamat Rekam Ada Getaran BanjirLana menjelaskan pengurangan radius bahaya ini menyusul aktivitas Gunung Lewotobi Laki-laki yang cendrung menurun.Meskipun demikian, ia mengimbau masyarakat tetap mematuhi rekomendasi yang telah ditetapkan."Masyarakat dan wisatawan diimbau untuk tidak melakukan aktivitas dalam radius 6 kilometer dari pusat erupsi," ujar Lana.Baca juga: Status Gunung Lewotobi Turun dari Level Awas ke SiagaSelain itu, masyarakat di sekitar wilayah rawan bencana agar mewaspadai potensi banjir lahar apabila terjadi hujan lebat.Terutama pada daerah aliran sungai yang berhulu di puncak Gunung Lewotobi Laki-laki, seperti di Nawakote, Boru, Padang Pasir, Klatanlo Dulipali, Nobo, Hokeng Jaya, hingga Nurabelen."Apabila terdapat hujan abu warga yang terdampak dianjurkan menggunakan masker atau penutup hidung dan mulut untuk melindungi saluran pernapasan," katanya.


(prf/ega)