JAKARTA, - Presiden RI Prabowo Subianto memerintahkan Menteri Pertahanan (Menhan) Sjafrie Sjamsoeddin untuk memberikan petunjuk kepada salah satu anak yang bercita-cita jadi tentara.Momen ini terjadi saat Prabowo mengunjungi Posko Pengungsi SD 05 Kayu Pasak Palembayan, Agam, Sumatera Barat, Kamis pagi.Awalnya, Prabowo mengenalkan para menteri dan pejabat yang mendampinginya meninjau lokasi pengungsian di Agam.Prabowo pun menanyakan apakah warga setempat mengetahui nama dari Menteri Pertahanan.Baca juga: Cek Kondisi Agam, Prabowo Bersyukur Sudah Membaik, Janji Segera Pulihkan Keadaan“Ada menteri pertahanan. Kenal menteri pertahanan? Ayo menteri pertahanan sini, kau jangan ngumpet,” tanya Prabowo, sambil meminta Menhan berdiri di sampingnya.Setelah itu, ada seorang anak laki-laki yang menjawab dengan benar.Prabowo pun memintanya maju ke depan.“Kau masih sekolah? Kelas berapa?” tanya Prabowo, kepada anak itu."Kelas 2 SMA," jawab dia."Kelas 2 SMA? Pinter juga kau ya. Kalau kenal nama semua pejabat ini,” ungkap Prabowo.Setelahnya, anak itu mengatakan punya cita-cita menjadi tentara.“Mau jadi tentara? Pantesan hafal nama Menteri Pertahanan,” ujar Prabowo.Baca juga: Prabowo Terharu Disambut Baik di Agam, padahal Warga Sedang Susah di PengungsianPrabowo kemudian menunjuk ke arah Sjafrie dan mengarahkan anak tersebut untuk meminta petunjuk.“Minta petunjuk sama beliau (Sjafrie),” kata Prabowo.Prabowo juga meminta Sjafrie memberikan petunjuk kepada anak tersebut.
(prf/ega)
Anak di Pengungsian Agam Ingin Jadi Tentara, Prabowo ke Menhan: Kasih Dong Petunjuk
2026-01-12 05:03:58
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 04:58
| 2026-01-12 04:49
| 2026-01-12 04:39
| 2026-01-12 04:30










































