Langkah Penting Masak Sayur Lodeh Tanpa Santan, Tetap Creamy Gurih Medok

2026-01-12 05:04:58
Langkah Penting Masak Sayur Lodeh Tanpa Santan, Tetap Creamy Gurih Medok
 - Sayur lodeh identik dengan kuah santan yang gurih dan medok.Namun, tidak sedikit orang menghindari santan karena alasan kesehatan atau ingin rasa yang lebih ringan. Padahal, ada cara masak sayur lodeh tanpa santan yang tetap creamy dan gurih.Dilansir dari laman media sosial Instagram @my.foodplace, kuah santan bisa diganti dengan susu cair tanpa menghilangkan cita rasa khas lodeh.Artikel ini akan membahas langkah penting memasak lodeh tanpa santan, mulai dari pemilihan bahan hingga teknik memasak agar rasanya tetap lezat.SHUTTERSTOCK/ Ika Rahma H Ilustrasi sayur lodeh. Warga di NTT temukan potongan jari di sayur lodeh.Santan memang menjadi ciri khas sayur lodeh, tetapi bukan satu-satunya cara menghadirkan rasa gurih. Susu cair, baik susu UHT maupun susu segar, dapat digunakan sebagai pengganti santan. Hasilnya, kuah tetap creamy namun terasa lebih ringan dan tidak enek.Isian sayur lodeh tanpa santan pada dasarnya sama seperti lodeh biasa. Beberapa bahan yang umum digunakan antara lain labu siam, kacang panjang, terong hijau, jagung, daun melinjo, serta tahu. Pemilihan sayur segar membantu menjaga rasa kuah tetap manis alami.Baca juga: Agar sayur lodeh tanpa santan tetap gurih medok, bumbu harus ditumis hingga benar-benar harum dan matang. Penggunaan bawang merah, bawang putih, cabai, kemiri, ketumbar, ebi, dan terasi menciptakan rasa khas lodeh yang kuat meski tanpa santan.Susu cair sebaiknya dimasukkan setelah bumbu dan sayuran mulai empuk. Memasukkan susu di tahap akhir membantu mencegah kuah pecah dan menjaga teksturnya tetap lembut. Aduk perlahan dan gunakan api kecil agar rasa susu menyatu sempurna dengan bumbu.SHUTTERSTOCK/ Hanifah Kurniati Ilustrasi sayur lodeh dengan kuah berwarna oranye. Sebuah kiriman dibagikan oleh Foodplace (@my.foodplace)


(prf/ega)