Tim Balap Pendatang Baru Tampil Gemilang di Mandalika

2026-01-11 04:07:54
Tim Balap Pendatang Baru Tampil Gemilang di Mandalika
JAKARTA, - Master Racing Crew – Honda Bandung Center merupakan tim balap baru yang membawa brand Master Radiator Coolant, dengan pebalap Fitra Eri.Tim ini turun di Kejurnas ITCR 1500 menggunakan Honda City Hatchback. Pada 2025, Kejurnas ITCR 1500 digelar di Sirkuit Internasional Mandalika dalam rangka Mandalika Festival of Speed, setelah sebelumnya berlangsung di Sentul.“Kami berharap, kehadiran tim balap Master Racing Crew dapat mendorong masyarakat untuk menggunakan produk cairan radiator Master yang andal dan terpercaya,” kata Henry Sada, President Director PT Autochem Industry, dalam keterangan resminya.Lingkungan balap maupun penggunaan harian yang ekstrem menuntut cairan radiator mampu menjaga suhu mesin tetap ideal.Baca juga: Harga Daihatsu Rocky Hybrid: Tetap di Bawah Rp 300 JutaPada suhu tinggi dan kondisi stop and go, panas mesin harus cepat dilepas agar performa tidak turun.Master Radiator Cool dan Master Radiator Coolant dirancang dengan kemampuan transfer panas optimal serta aditif anti korosi, sehingga cocok untuk balap maupun kendaraan harian dengan teknologi mesin modern seperti turbo dan katup variabel.- Prestone dan master dukung pembalap fitra eri di balapan subaru one make race 2025.Master Radiator Coolant tersedia dalam dua varian. Premixed, khusus iklim tropis dengan pelepasan panas optimal dan aditif anti karat, kini hadir dalam warna biru selain merah dan hijau.Master Radiator Coolant Gold menggunakan teknologi OAT dengan komposisi glycol 30 persen dan 50 persen, minim penguapan, lebih ramah lingkungan, serta mampu memperpanjang usia radiator dan komponen pendukung, cocok untuk mesin modern sesuai standar pabrikan.Baca juga: Honda Siap Uji Coba Mesin MotoGP 850 cc di Malaysia”Kami berharap partisipasi lewat tim Master Racing Crew di ajang balap touring nasional dapat meningkatkan perhatian para pecinta motorsport kepada produk kami, khususnya Master Radiator Coolant sebagai jawaban terhadap kebutuhan cairan radiator yang cocok untuk iklim tropis di Indonesia,” kata Chris Sada, Finance Director PT Autochem Industry (AI).Sementara itu, PT AI telah mendukung Fitra Eri sebagai sponsor sejak 2015 melalui tim Honda Bandung Center, dan pada 2025 turun dengan nama Master Racing Crew.


(prf/ega)