UNGARAN, - Konferensi Cabang (Konfercab) DPC PDI Perjuangan Kabupaten Semarang telah memutuskan susunan pengurus periode 2025-2030 secara aklamasi pada 27 Desember 2025.Susunan pengurus yang terpilih meliputi Ketua Ngesti Nugraha, Sekretaris Bondan Marutohening, dan Bendahara Agus Budiyono.Formasi Ketua, Sekretaris, dan Bendahara (KSB) ini sama dengan kepengurusan periode sebelumnya.Bondan Marutohening menyatakan bahwa struktur kepengurusan tingkat DPC telah tersusun selain KSB."Terima kasih kepada DPP, DPD, dan seluruh kader DPC PDI Perjuangan, sudah kesepakatan secara aklamasi kepengurusan sudah terbentuk," kata Bondan pada Senin di kantor DPRD Kabupaten Semarang.Baca juga: Ketua DPD PDI-P Baru Pastikan Tak Ada Perpecahan Kubu, Sebut Fx Rudy Masih Kader Terbaik"Tantangan ke depan tentu akan lebih berat, mulai dari konsolidasi organisasi hingga persiapan pemilu dan pilkada mendatang."Salah satu tantangan utama adalah mempersiapkan bakal calon bupati dan wakil bupati untuk periode mendatang, mengingat Ngesti Nugraha, yang menjabat sebagai Bupati Semarang saat ini, telah menjabat selama dua periode."Mencari kader terbaik untuk pilkada mendatang adalah tugas dari pengurus periode sekarang. Ini harus dipersiapkan meski nanti tetap melalui tahapan, belum sekarang," ujar Bondan.Menurut Bondan, komposisi pengurus DPC PDI Perjuangan Kabupaten Semarang 2025-2030 sangat proposional.Susunan tersebut mencakup keterwakilan perempuan lebih dari 30 persen, pengurus dari kalangan muda, serta unsur pengurus anak cabang dan pengurus lama yang digantikan pengurus baru."Ini semua kita akomodasi karena nanti juga bagian dari regenerasi, bagian dari menyiapkan estafet kepemimpinan di DPC PDI Perjuangan Kabupaten Semarang," ungkapnya.Bondan menjelaskan bahwa konsolidasi internal akan diperkuat untuk mencapai target pertama mempertahankan 18 kursi di DPRD Kabupaten Semarang."Itu target pertama, syukur dengan kepengurusan baru yang memiliki energi baru, kursi di DPRD bisa bertambah. Setelah itu target selanjutnya adalah kembali memenangkan pilkada Kabupaten Semarang," ujarnya.
(prf/ega)
DPC PDI-P Kabupaten Semarang Tetap Dipimpin Ngesti Nugraha, Cari Kader untuk Pilkada
2026-01-11 23:52:35
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 22:29
| 2026-01-11 21:56
| 2026-01-11 21:55
| 2026-01-11 21:49
| 2026-01-11 21:20










































