Ringkasan: - Pengguna atau pelanggan perlu mengetahui panduan dasar dalam menghadapi permasalahan pemakaian kartu SIM XL. Salah satunya seperti cara mengganti kartu XL rusak atau hilang.Baca juga: 2 Cara Cek Paket Internet XL Terbaru dengan Mudah dan CepatDalam waktu tertentu, pelanggan mungkin bakal menjumpai masalah kartu XL rusak. Lantas, sebenarnya bagaimana jika kartu SIM XL rusak? Ketika kartu XL rusak, pelanggan tak akan bisa memakainya lagi untuk mengakses layanan dan perlu diganti.Selain rusak, pengguna sangat mungkin juga mengalami masalah kartu XL hilang karena sering dilepas-pasang dari ponsel dan lupa menaruh. Lalu, apakah kartu XL yang hilang bisa diganti dengan yang baru?Sama seperti kartu XL rusak, pelanggan juga bisa mengajukan permohonan untuk mengganti kartu XL yang hilang. Lantas, bagaimana cara mengganti kartu XL rusak atau hilang? Untuk lebih lengkapnya, simak penjelasan di bawah ini.Cara mengganti kartu XL rusak atau hilang itu pada dasarnya cukup mudah. Pengguna bisa mengajukan permohonan penggantian kartu XL yang hilang atau rusak secara offline dan online. Adapun detail cara ganti kartu XL hilang atau rusak adalah sebagai berikut.Baca juga: 2 Cara Cek Masa Aktif XL Terbaru dengan Mudah dan CepatCara ganti kartu XL rusak atau hilang secara offline bisa dilakukan di XL Center terdekat. Untuk ganti kartu XL rusak atau hilang secara offline di XL Center, pengguna perlu membawa KTP dan KK dengan biaya administrasi Rp 10.000.Cara mengganti kartu XL rusak atau hilang yang kedua adalah dengan mengajukan permohonan secara online. Untuk ganti kartu XL rusak atau hilang secara online, pelanggan perlu mengikuti syarat dan ketentuan sebagai berikut:Cukup mudah bukan cara mengganti kartu XL hilang atau rusak? Demikianlah penjelasan mengenai cara mengganti kartu XL rusak atau hilang, baik secara offline maupun online. sebagaimana dilansir laman resmi XL, semoga bermanfaat.Baca juga: Cara Setting APN XL di HP dengan Mudah buat Mengakses Internet Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno. Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.
(prf/ega)
2 Cara Mengganti Kartu XL yang Rusak atau Hilang dengan Mudah
2026-01-12 04:01:44
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 04:04
| 2026-01-12 03:43
| 2026-01-12 03:29
| 2026-01-12 02:25










































