NABIRE, - Seorang sekuriti Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kabupaten Nabire, Papua Tengah, dibacok orang tak dikenal (OTK) pada Senin .Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Nabire, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Samuel Tatiratu saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa pembacokan tersebut.Menurut Samuel, kasus pembacokan ini saat ini ditangani oleh Polres Nabire melalui Satuan Reserse Kriminal (Reskrim).Baca juga: KKB Jaringan Aibon Kogoya Berhasil Ditangkap Satgas di Nabire“Sementara ditangani oleh Reskrim ya,” ungkapnya dalam keterangan tertulis melalui pesan WhatsApp yang diterima Kompas.com, Senin pagi.Samuel menyatakan, saat ini pihak Satuan Reskrim Polres Nabire tengah menangani kasus pembacokan terhadap seorang sekuriti tersebut.Baca juga: KKB Pimpinan Aibon Kogoya Serang Rombongan Kapolda Papua Tengah di Nabire, 4 Polisi Terluka“Untuk kejadian ini bisa langsung koordinasi dengan Kasat Reskrim,” katanya.Saat ini, Kompas.com masih berupaya menghubungi pihak Satuan Reskrim Polres Nabire guna mengetahui kronologi kejadian, identitas korban dan terduga pelaku yang melakukan pembacokan tersebut.
(prf/ega)
Sekuriti SMP Dibacok OTK di Nabire Papua Tengah
2026-01-12 06:20:42
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 06:44
| 2026-01-12 04:47
| 2026-01-12 04:10
| 2026-01-12 04:08










































