ITB Gunakan Nilai TKA sebagai Validator di SNBP 2026, Bagaimana Pembobotannya?

2026-01-30 12:25:44
ITB Gunakan Nilai TKA sebagai Validator di SNBP 2026, Bagaimana Pembobotannya?
- Tes Kemampuan Akademik (TKA) akan jadi bahan pertimbangan bagi calon mahasiswa yang ingin mendaftar daftar Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2026.Menurut Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Irwan Meilano keberadaan TKA menjadi validator nilai rapor siswa yang mendaftar."Mungkin (TKA) lebih cocok apabila kemudian sampai saat ini sebagai validator," kata Irwan kepada Kompas.com, Rabu .Baca juga: ITB Buka 27 Prodi Kelas Internasional di 2026, Pendaftaran Buka Awal TahunIrwan menjelaskan, TKA akan digunakan sebagai salah satu pertimbangan ketika mendaftar SNBP.Namun terkait pembobotan antara nilai rapor dan TKA ITB masih menunggu arahan dari kementerian terkait.Kemudian pembobotan juga baru akan dipertimbangankan lebih lanjut setelah ITB resmi melihat data-data nilai TKA calon mahasiswa yang mendaftar."Tapi mungkin akan digunakan dalam perhitungan (SNBP) pada saat kita melihat datanya," ujarnya.canva.com Ilustrasi siswa SMA, daftar SMA paling berprestasi se-Indonesia. ITB mengumumkan TKA 2025 resmi dijadikan syarat daftar mahasiswa baru jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2026.Dikutip dari laman resmi penerimaan mahasiswa barunya Kamis , TKA menjadi salah satu penilaian untuk masuk ITB jalur SNBP.Baca juga: AI Jadi Mata Kuliah Wajib untuk Semua Mahasiswa ITB Mulai 2026"SNBP merupakan seleksi nasional dengan penilaian yang didasarkan pada nilai rapor, nilai TKA tingkat SMA," demikian yang tertulis di laman resmi penerimaan mahasiswa baru ITB, Kamis .Selain nilai TKA, penilaian juga tetap mempertimbangkan nilai rapor, prestasi akademik dan non-akademik, hingga portofolio yang berminat pada program studi (Prodi) seni rupa.Baca juga: Skema Biaya Kuliah Jalur SSU ITB, Penganti Seleksi MandiriPada SNBP 2026, calon mahasiswa dapat memilih 24 pilihan fakultas atau sekolah dan rumpun, yang menaungi prodi yang dikategorikan berdasarkan rumpun keilmuan atau lokasi kampus khusus untuk kampus Cirebon.Sementara penjurusan mahasiswa ke prodi akan dilaksanakan setelah semester pertama perkuliahan.


(prf/ega)

Berita Terpopuler

#1

Sementara Samsung Music Studio 5 hadir dengan ukuran lebih ringkas. Speaker ini ditujukan bagi pengguna yang menginginkan kualitas audio mumpuni tanpa mengganggu tampilan ruangan. Music Studio 5 mendukung koneksi WiFi dan Bluetooth, layanan streaming, serta kontrol suara.Kedua speaker WiFi Music Studio juga dirancang agar mudah diintegrasikan dengan soundbar dan TV Samsung, sebagai bagian dari ekosistem audio terpadu.Samsung juga meningkatkan teknologi Q-Symphony, yang memungkinkan TV, soundbar, dan speaker WiFi bekerja sebagai satu sistem audio. Pengguna dapat menghubungkan hingga lima perangkat audio sekaligus, dengan sistem yang menyesuaikan suara berdasarkan tata letak ruangan.Selain itu, Samsung juga memperkenalkan jajaran ekosistem audio terbaru mereka dari lini soundbar Q Series.Selama lebih dari satu dekade, Samsung telah membentuk evolusi audio rumah melalui teknologi akustik canggih, fitur cerdas, dan desain yang dipikirkan secara matang, ungkap Hun Lee, Executive Vice President Visual Display Business Samsung Electronics, dikutip KompasTekno dari halaman resmi Samsung. Kami melanjutkan warisan tersebut dengan perangkat audio generasi terbaru yang dirancang untuk menghadirkan performa suara yang kaya dan ekspresif di setiap ruang dan momen, lanjut dia. Salah satu produk utama dalam ekosistem audio terbaru ini adalah soundbar flagship HW-Q990H.Baca juga: Ketika HP Lipat Tiga Samsung Galaxy Z TriFold Dibuka-Tutup Barbar 200.000 Kali...Soundbar ini hadir dengan sistem 11.1.4-channel yang menggabungkan soundbar utama, speaker belakang, dan subwoofer aktif. Samsung juga menambahkan teknologi Sound Elevation agar terdengar lebih natural, serta fitur Auto Volume untuk menjaga konsistensi suara di berbagai jenis konten.Soundbar ini juga dibekali fitur berbasis AI untuk memperluas bidang suara. Lewat fitur ini, Samsung mengeklaim pengalaman audio yang dihadirkan setara dengan sistem home theater profesional, tetapi tetap ringkas untuk penggunaan di rumah.Selain itu, Samsung memperkenalkan All-in-One Soundbar HW-QS90H. Soundbar ini bisa dipasang di dinding atau diletakkan di atas meja. Sensor di dalamnya akan menyesuaikan arah suara secara otomatis sesuai posisi perangkat. Dengan sistem 7.1.2-channel dan 13 speaker, soundbar ini mampu menghasilkan bass yang dalam tanpa perlu subwoofer tambahan.

| 2026-01-30 12:54