Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, ada yang perlu diluruskan terkait informasi ini. - Sebuah video menampilkan seorang pria yang tangannya terikat menjatuhkan diri ke tanah dan dikubur hidup-hidup.Peristiwa dalam video dikaitkan dengan perang saudara di Sudan, ketika kelompok paramiliter Rapid Support Forces (RSF) menguasai El-Fasher, Darfur Utara, Sudan pada November 2025.Namun setelah diperiksa Tim Cek Fakta Kompas.com, video itu disebarkan dengan konteks keliru.Video pria dikubur hidup-hidup di Sudan disebarkan oleh akun Facebook ini. Arsipnya dapat dilihat di sini.Berikut narasi yang ditulis:Tidak ada lagi rasa prikemanusiaan manusia di kubur hidup - hidup, anak-anak mati kelaparan dan kehausan mereka tidak punya makanan dan minumanSementara, berikut teks yang tertera pada video:Pray for SudanKezaliman dimana-mana kita baru rendah dengan dentuman bom di Gaza sekarang muncul kisah baru dari SudanOrang di kubur hidup-hidup, di Linda's mobil sampai matiAnak2 mati kelaparan dan kehausanakun Facebook Tangkapan layar konten dengan konteks keliru di sebuah akun Facebook, mengenai pria dikubur hidup-hidup di Sudan.Video yang beredar bersumber dari akun TikTok pria asal Afrika dengan nama akun @ironrock_.Pada 24 September 2025, ia mengunggah konten yang menampilkan aksi kubur diri. Aksi itu dilakukan untuk memamerkan ketangguhan dan kekuatannya.Tindakannya dalam video tidak terkait perang saudara yang terjadi di Sudan.Sebelumnya, pemeriksa fakta Misbar telah membantah narasi keliru dari video serupa.Kendati demikian, video keliru tersebut bukan berarti tidak ada peristiwa tragis di Sudan.
(prf/ega)
[KLARIFIKASI] Konten Kubur Diri di TikTok Keliru Diklaim Terjadi di Sudan
2026-01-12 05:43:00
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 04:41
| 2026-01-12 04:23
| 2026-01-12 04:17
| 2026-01-12 04:06
| 2026-01-12 03:46










































