APBD DKI Surplus Rp 14,43 Triliun, Pramono Sebut Tanda Ekonomi Jakarta Stabil

2026-01-12 04:36:56
APBD DKI Surplus Rp 14,43 Triliun, Pramono Sebut Tanda Ekonomi Jakarta Stabil
Jakarta- Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mencatat surplus anggaran sebesar Rp 14,43 triliun per 20 November 2025. Hal ini seiring dengan meningkatnya realisasi pendapatan daerah dan belanja yang menunjukkan tren positif.Menurut Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung, surplus ini muncul di tengah stabilitas ekonomi yang terus menguat dengan pertumbuhan mencapai 4,96 persen pada triwulan III. Selain itu, peningkatan kinerja Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) ini juga tidak terlepas dari pemulihan ekonomi yang diikuti inflasi terkendali di angka 2,69 persen, yakni lebih rendah dari inflasi nasional 2,86 persen.“Pertumbuhan 4,96 persen ini menunjukkan pemulihan dan stabilitas ekonomi dengan inflasi yang sangat terjaga,” kata Pramono dalam konferensi pers APBD DKI Jakarta, Jumat 21 November 2025.AdvertisementDia menjelaskan, pendapatan daerah DKI Jakarta juga melonjak dari Rp 62,39 triliun pada Oktober menjadi Rp 68,53 triliun pada November atau sudah mencapai 81,15 persen dari target Rp 84,45 triliun hingga akhir tahun. Kenaikan ini menjadi dorongan utama terciptanya surplus anggaran.


(prf/ega)