- Realme P3 Lite 4G yang dirilis di Polandia pada awal Oktober 2025 lalu, kinimendarat di Indonesia. Smartphone ini muncul di situs resmi Realme Indonesia baru-baru ini.Realme P3 Lite merupakan alternatif dari Realme P3 5G yang dirilis di Indonesia pada Juni 2025 lalu. Karena itu, spesifikasinya lebih rendah dari Realme P3 5G.HP Realme P3 Lite mengunggulkan aspek baterai besar, tetapi masih memiliki bodi yang cukup tipis yaitu 7,79 milimeter (mm).Ukuran ini lebih tipis dari Realme P3 5G yang memiliki ketebalan 7,97 mm. Padahal, Realme P3 Lite dibekali baterai lebih besar 6.300 mAh, dibanding saudaranya 6.000 mAh.Kapasitas baterai Realme P3 Lite 4G di Indonesia juga lebih besar dibanding model sejenis di Polandia, sebesar 6.000 mAh.Selain baterai besar, Realme P3 Lite juga dilengkap spesifikasi lainnya termasuk layar dengan kecepatan refresh cukup tinggi, dukungan ketahanan air yang memadai, NFC 360 derajat serta fitur berbasis kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI).Baca juga: HP Realme C85 dan C85 Pro Resmi di Indonesia, Harga mulai Rp 2 JutaanHP Realme P3 Lite hadir dengan layar IPS LCD 6,67 inci, resolusi HD Plus dan refresh rate 120 Hz. Layar ponsel ini juga mendukung 16,7 juta warna dan kecerahan 725 nits.Layar ponsel ini memiliki lubang punch hole yang menampung kamera depan 5 MP (f/2.2). Ponsel ini juga dibekali dengan satu buah kamera belakang dengan resolusi 50 MP (f/1.8).Kamera ini ditemani dengan Ring LED dan LED Flash untuk membantu menunjang pencahayaan saat fotografi malam. Pada aspek performa, Realme P3 Lite 4G ditenagai chipset Unisoc T7250 dengan CPU dengan clockspeed hingga 1,6 GHz. Chip ini dipadukan dengan RAM 4 GB dan media penyimpanan (storage) 128 GB. Realme Realme P3 Lite 4G yang debut di Polandia pada awal Oktober 2025 lalu akhirnya mendarat di Indonesia pada akhir November 2025 ini. Baterai 6.300 mAh di ponsel ini dapat diisi ulang melalui USB-C dengan dukungan output 15 watt dari adapter charger bawaannya. Realme P3 Lite 4G berjalan dengan sistem operasi Android 15 dan antarmuka Realme UI yang tidak diindentifikasi versinya. Fitur pendukung lain di ponsel ini mencakup tingkat ketahanan terhadap air dan debu dengan rating IP54, serta fitur kecerdasan buatan (AI) berupa Google Gemini, Circle to Search, dan AI Eraser. Baca juga: Melihat Uji Ketahanan Realme C85 Series, 276 Unit HP Direndam di Kolam RenangSementara fitur NFC-nya sudah 360 derajat sehingga bisa diakses dari segala sisi perangkat. Biasanya, fitur NFC hanya bisa diakses di titik tertentu di ponsel saja, misalnya di punggung perangkat.Ada pula dukungan kartu microSD, audio jack 3.5 mm, serta speaker yang bisa mengeluarkan suara ultrasonik apabila mendeteksi adanya air di lubang speaker.Realme P3 Lite 4G hadir di Indonesia dalam dua opsi warna, yaitu Pine Green dan Cloud White. Harganya dibanderol Rp 1,4 juta untuk satu-satunya opsi RAM dan storage 4/128 GB.Smartphone ini sudah tersedia di marketplace rekanan Realme di Indonesia.
(prf/ega)
HP Realme P3 Lite 4G Resmi di Indonesia, Bawa Baterai 6.300 mAh Harga Rp 1 Jutaan
2026-01-12 05:57:51
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 05:59
| 2026-01-12 05:37
| 2026-01-12 05:37
| 2026-01-12 04:44
| 2026-01-12 04:35










































