Hasil Voli SEA Games 2025: Bungkam Filipina 3-0, Timnas Voli Indonesia Mantap ke Semifinal

2026-01-12 06:15:12
Hasil Voli SEA Games 2025: Bungkam Filipina 3-0, Timnas Voli Indonesia Mantap ke Semifinal
- Timnas voli Indonesia memastikan diri lolos ke babak semifinal SEA Games 2025 sebagai juara di pul B usai mengalahkan Filipina di laga terakhir.Pertandingan Timnas voli Indonesia vs Filipina digelar di Indoor Stadium, Hua Mark, Bangkok, Thailand, Selasa siang WIB.Timnas voli Indonesia meraih kemenangan tiga set langsung 25-17, 27-25, 26-24 setelah di dua set terakhir terlibat pertarungan ketat dengan Filipina.Baca juga: Indonesia Juara Umum Wushu SEA Games 2025, Patricia Geraldine Terharu Sumbang EmasRivan Nurmulki tampil gemilang dengan mencatat poin-poin kritis terutama pada set kedua dan ketiga saat Indonesia tertinggal.Pada babak semifinal yang akan berlangsung Kamis , Indonesia akan menantang runner up pul A antara Thailand atau Vietnam.Sementara itu, Filipina akan menghadapi juara pul A yang juga akan ditentukan dari hasil Thailand dan Vietnam yang akan digelar hari ini pukul 17.30 WIB.Pelatih Timnas voli Indonesia, Jeff Jiang Jie memasang starter terbaiknya yaitu  Rivan Nurmulki, Jordan Michael, Jasen Kilanta, Hendra Kurniawan, Boy Arnez, dan Prasojo.Indonesia tampil dominan di awal set pertama dan sempat unggul 8-4. Filipina berusaha mendekat, namun kesalahan servis justru semakin menjauhkan poin Indonesia.Efektivitas service ace dan attack Jordan membawa Indonesia menjauh, 12-7. Kesalahan servis juga menguntungkan Indonesia dan membuat semakin menjauh jadi 15-10.Baca juga: Soal Bonus SEA Games 2025, Alwi Farhan Berencana Gunakan untuk 2 Hal iniIndonesia terus menjauh jadi 19-13 saat spike lawan membentur net dan membuat Filipina mengajukan time out.Bagunas membalas dengan serangan menghujam untuk mengejar ketertinggalan. Indonesia terus menggandakan keunggulan 21-15 lewat spike keras Daffa Naufal Mauluddani.Indonesia menutup set pertama dengan aksi spike keras Rivan di ujung pertandingan dan membawa Indonesia menang 25-17.DOK. AVC Aksi pemain timnas voli putra Indonesia dalam ajang SEA V League 2025 saat menghadapi Thailand di Filipina, Rabu .Dominasi Indonesia berlanjut di set kedua dan sempat unggul 4-1 setelah aksi spike Boy Arnez tak mampu dihalau pertahanan Filipina.Filipina memperkecil ketertinggalan setelah servis dari Rivan gagal, namun kembali tertinggal 3-6 setelah Bryan Bagunas juga melakukan kesalahan yang sama.Rivan memperlihatkan kualitasnya dengan menyumbang angka dan membawa Indonesia menjauh 9-5. 


(prf/ega)