Produksi Mobil Listrik dan PHEV BYD Tembus 15 Juta Unit

2026-01-12 10:11:56
Produksi Mobil Listrik dan PHEV BYD Tembus 15 Juta Unit
SHENZHEN, – Build Your Dreams (BYD) mengumumkan telah menembus produksi 15 juta unit kendaraan energi baru atau New Energy Vehicle (NEV).Pencapaian ini mencakup akumulasi produksi mobil listrik murni (BEV) dan mobil plug-in hybrid (PHEV) dari berbagai lini produk BYD.Baca juga: Green SM vs Taksi Konvensional: Persaingan Tak Sehat?Dikutip dari CarNewsChina, BYD berdiri pada 1995 dan mulai memproduksi mobil pada 2003. Sejak itu, kapasitas produksinya terus meningkat pesat.Foto: Carnewschina BYD Dolphin menjadi mobil listrik paling aman di Amerika Latin setelah meraih lima bintang dalam uji tabrak dan keselamatan Latin NCAP.Pada akhir 2024, perusahaan mencatat produksi 10 juta unit NEV. Angkanya kemudian melonjak menjadi 13 juta unit pada pertengahan 2025, atau hanya delapan bulan setelahnya.Secara total, capaian BYD ini melampaui produksi mobil listrik Tesla yang berada di kisaran 8,1 juta unit BEV.Angka tersebut juga lebih tinggi dibandingkan produksi kumulatif Volkswagen Group yang berada di bawah 3 juta unit BEV dan PHEV.Baca juga: Hindari Overheat Mesin Saat Libur: Periksa Cooling SystemNamun perlu dicatat, data BYD mencakup mobil listrik dan plug-in hybrid, sementara Tesla hanya memproduksi BEV.dok.BYD BYD Atto 3Kinerja BYD ditopang sejumlah model populer. Antara lain BYD Dolphin yang terjual lebih dari 1 juta unit, Seagull (Dolphin Mini/Atto 1) yang juga menembus 1 juta unit, serta SUV seperti Song Plus dan Sealion 06.Model di dalam seri Dynasty seperti Qin, Song, dan Tang turut memberi kontribusi besar, baik di pasar domestik maupun ekspor.Dalam beberapa tahun terakhir, BYD semakin fokus pada pengembangan teknologi elektrifikasi, mulai dari sistem baterai, penggerak listrik, hingga teknologi berkendara cerdas.Baca juga: Mobil Listrik Chery: Panduan Mengatasi Baterai Habisdok BYD Indonesia Denza D9 di GJAW 2025Sejak 2022, BYD bahkan menghentikan produksi mobil bermesin bensin murni dan beralih sepenuhnya ke kendaraan elektrifikasi.Pencapaian produksi ke-15 juta unit ini mempertegas posisi BYD sebagai salah satu produsen kendaraan energi baru terbesar di dunia.Sepanjang 2025, China juga menjadi salah satu penyumbang terbesar produksi NEV global, dan BYD memegang peran penting dalam pertumbuhan tersebut.


(prf/ega)