AS Usik Sekutu Rusia, Moskwa Langsung Beri Peringatan

2026-01-12 04:32:16
AS Usik Sekutu Rusia, Moskwa Langsung Beri Peringatan
MOSKWA, - Rusia memperingatkan Amerika Serikat (AS) karena dinilai mengusik seutunya di Amerika Latin, Venezuela.AS meningkatkan aktivitas militernya di dekat Venezuela dalam beberapa waktu terakhir. Washington bahkan menenggelamkan sejumlah kapal yang dituduh sebagai penyelundup narkoba.Baca juga: Trump Blokade Semua Kapal Tanker Minyak Venezuela yang Kena SanksiTerbaru, Presiden AS Donald Trump memerintahkan blokade terhadap kapal tanker Venezuela yang kena sanksi.Menanggapi serangkaian ketegangan tersebut, Kementerian Luar Negeri Rusia mengatakan pihaknya berharap Gedung Putih tidak akan melakukan kesalahan fatal.Rusia juga meminta Washington akan menahan diri agar tidak tergelincir lebih jauh ke dalam situasi yang semakin panas.Pasalnya, ancam Rusia, tindakan AS akan menimbulkan konsekuensi yang tidak dapat diprediksi bagi seluruh belahan bumi Barat.Baca juga: AS Tinggal Sejengkal Lagi Serang Venezuela, Pesawat Militer Sudah di Bandara TrinidadRusia juga menyerukan agar AS menurunkan eskalasi, sebagaimana dilansir AFP, Kamis .Di samping itu, Rusia juga menyatakan dukungan terhadap pemerintahan Presiden Venezuela Nicolas Maduro.Sementara itu, Istana Kepresidenan Rusia alias Kremlin mengatakan pihaknya terus berhubungan dengan sekutu dan mitranya yakni Venezuela."Tentu saja, kami menyerukan kepada semua negara di kawasan ini untuk menahan diri guna menghindari perkembangan yang tidak terduga dalam situasi tersebut," kata juru bicara Kremlin Dmitry Peskov.Baca juga: Momen Mencekam Pesawat Sipil Hampir Tabrak Tanker AS Dekat VenezuelaBelum jelas bagaimana blokade ini akan berlangsung karena kapal perang AS masih berada di sekitar Karibia.Dalam pengumumannya awal pekan ini, Trump juga mengatakan Venezuela dikelilingi oleh armada terbesar yang pernah dikumpulkan dalam sejarah Amerika Selatan.Pengumuman tersebut meningkatkan kekhawatiran akan potensi intervensi AS.Kremlin di masa lalu telah membantu menopang perekonomian Venezuela yang sedang kesulitan.Presiden Rusia Vladimir Putin menegaskan kembali dukungannya kepada Maduro dalam panggilan telepon awal bulan ini.Baca juga: Kekuatan Penuh, AS Disebut Kerahkan Jet Tempur, Pesawat Pengebom, hingga Drone ke Venezuela


(prf/ega)