AC Milan Pinjam Niclas Fuellkrug, Tak Perlu Lagi Gaji Divock Origi

2026-01-12 05:19:19
AC Milan Pinjam Niclas Fuellkrug, Tak Perlu Lagi Gaji Divock Origi
- AC Milan telah sepakat mendatangkan Niclas Fuellkrug dari West Ham dengan status pinjaman. Di sisi lain, Rossoneri akhirnya berpisah dengan Divock Origi.Laporan Tuttomercatoweb pada Senin malam waktu Italia menyebut bahwa Niclas Fuellkrug sudah mendarat di Bandara Malpensa, Milan.Striker berkebangsaan Jerman itu siap merampungkan proses akhir transfernya ke Milan. Niclas Fuellkrug akan berlabuh ke kubu Rossoneri (Si Merah-Hitam) dengan status pinjaman sampai Juni 2026.Jurnalis Italia, Gianluca Di Marzio, mengungkap bahwa AC Milan mengantongi opsi mempermanenkan bomber jangkung tersebut pada akhir musim dengan biaya 5 juta euro.Niclas Fuellkrug akan jadi tambahan amunisi berharga bagi Milan arahan Massimiliano Allegri yang tak punya stok penyerang tengah tulen.Baca juga: Striker Asal Jerman Siap Merapat ke Milan, Tes Medis Sudah TerjadwalPada musim ini, Allegri sering menempatkan Rafael Leao, yang aslinya adalah penyerang sayap kiri di pos ujung tombak tim.Santiago Gimenez memang berposisi natural sebagai striker. Cuma, ia sulit menemukan konsistensi dan kini harus absen setelah menjalani operasi.Fuellkrug diagendakan menjalani tes medis pada Selasa ini sebagai bagian proses transfernya ke Milan.Ia kemungkinan sudah bisa didaftarkan AC Milan untuk pertandingan melawan Cagliari pada 2 Januari 2026 mendatang.Aktivitas transfer lain Milan yang tak kalah penting adalah mereka menyudahi ikatan dengan Divock Origi.Baca juga: Jay Idzes Tembus 50 Penampilan di Serie A, Sudah Cukup Bikin AC Milan KepincutSeperti diketahui, Divock Origi sudah lama tak jadi bagian tim utama Milan usai menolak sejumlah opsi transfer, sepulangnya dia dari pinjaman ke Nottingham Forest.Sejak Mei 2023, Divock Origi tak pernah lagi berkostum Rossoneri. Ia tak berlatih di Milanello dan menempa diri dengan pelatih pribadi di Roma atau Firenze.Kendati demikian, ia tetap rutin menerima upah seiring kontraknya yang masih berlaku sampai Juni 2026.AFP/ISABELLA BONOTTO Aksi Divock Origi dalam laga pekan kelima Liga Italia 2022-2023 AC Milan vs Inter Milan di Stadion San Siro, 3 September 2022. Tuah Origi yang sangat berpengalaman melakoni pertandingan final diharapkan hadir saat Milan jumpa Inter pada laga Piala Super Italia, Kamis dini hari WIB.La Gazzetta dello Sport mengabarkan manajemen Milan kini sudah resmi memutus kontrak Origi. Origi kabarnya sudah meneken surat pengakhiran kerja sama setelah cuma tampil 36 kali dan membuat dua gol untuk Milan.Origi didatangkan secara gratis oleh Milan setelah kontraknya bareng Liverpool habis pada 2022 silam.Ia pernah berjasa mengantar Liverpool menjuarai Liga Champions 2019 dengan sebuah sumbangan gol di final kontra Tottenham Hotspur. Origi membela Liverpool dalam 175 kesempatan dan mengemas 41 gol.Setelah melepas Origi, Milan diyakini bisa menghemat pengeluaran untuk gaji. Selama ini, Rossoneri masih harus membayar Origi sekitar 300 ribu euro per pekan.Sebagai informasi, nilai kontrak Origi bersama Milan adalah 4 juta euro dalam semusim.


(prf/ega)