Bupati Lampung Tengah Ditangkap KPK, Ketum Golkar Bahlil: Kedepankan Asas Praduga Tak Bersalah

2026-01-12 03:37:53
Bupati Lampung Tengah Ditangkap KPK, Ketum Golkar Bahlil: Kedepankan Asas Praduga Tak Bersalah
Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap Bupati Lampung Tengah, Ardito Wijaya. Dia ditangkap karena diduga terlibat kasus suap proyek.Ketua Umum Partai Golongan Karya (Golkar) Bahlil Lahadalia mengaku belum mengetahui informasi tersebut. Diketahui, Ardito merupakan kader Golkar."Saya belum dapat info ya. Sampai dengan sekarang belum saya dapat info ya," kata Bahlil kepada wartawan di Hotel Bidakara, Jakarta, Rabu .AdvertisementMeski begitu, Menteri Energi Sumber Daya Manusia (ESDM) ini menghormati proses hukum yang kini dijalankan lembaga antirasuah."Kita hormati semua proses hukum dengan mengedepankan asas praduga tak bersalah ya," ujarnya.Terpisah, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Golkar, Sarmuji menyebut, Ardito baru bergabung dengan Golkar."Dulu dia nyalon di pilkada pakai partai lain. Terus ini baru saja keliatan masuk beberapa saat lalu," jelasnya.


(prf/ega)