Jelang Malam Tahun Baru, Bandara Ngurah Rai Bali Mulai Ramai

2026-01-13 10:54:59
Jelang Malam Tahun Baru, Bandara Ngurah Rai Bali Mulai Ramai
DENPASAR, - Puluhan ribu wisatawan mulai berdatangan melalui Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Kecamatan Tuban, Kabupaten Badung, Provinsi Bali, jelang perayaan malam pergantian Tahun Baru 2026.Berdasarkan catatan posko Natal dan Tahun Baru (Nataru) di Bandara I Gusti Ngurah Rai, per Minggu , tercatat pergerakan penumpang mencapai 73.911 orang dengan 415 penerbangan.Angka tersebut didominasi oleh para penumpang yang datang, yaitu 17.364 penumpang domestik dengan 109 penerbangan dan 23.678 penumpang internasional dengan 110 penerbangan.Baca juga: Wisata di Bali Terlihat Sepi Saat Libur Nataru, Gubernur Koster: Faktor CuacaSementara itu, penumpang domestik yang berangkat sebanyak 14.071 dengan 106 penerbangan dan penumpang internasional sebanyak 18.789 dengan 109 penerbangan.Communication and Legal Division Head Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Gede Eka Sandi Asmadi, mengatakan pihaknya telah melayani 885.080 penumpang atau rata-rata 68.803 penumpang per hari selama 13 hari posko angkutan Nataru beroperasi, terhitung sejak 15 hingga 27 Desember 2025."(Angka tersebut) meningkat 3,9 persen dibandingkan rata-rata harian pergerakan penumpang selama Januari-November 2025 sebanyak 66.222 pax per hari," katanya dalam keterangan tertulis pada Senin .Ia menambahkan jumlah pergerakan pesawat juga mengalami peningkatan 12 persen dibandingkan rata-rata harian sepanjang tahun 2025.Tercatat 5.562 penerbangan dengan rata-rata 427 pergerakan per hari, sedangkan rata-rata harian sepanjang 2025 mencapai 390 pergerakan per hari.Baca juga: Koster Sebut Wisman ke Bali Naik 600 Ribu, Bantah Isu Penurunan Kunjungan di Akhir Tahun"Untuk trafik pesawat selama periode yang sama tercatat 5.562 movement dengan rata-rata 427 mov per hari, 12 persen lebih banyak dibandingkan rata-rata harian sepanjang 2025 mencapai 390 mov per hari," katanya.Selain itu, ia mencatat rute penerbangan didominasi dari Jakarta, Surabaya, Lombok, Singapura, Kuala Lumpur, dan Perth, Australia."Di tengah kondisi cuaca yang mulai memasuki musim hujan, PT Angkasa Pura Indonesia-Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai beserta seluruh komunitas bandara selalu berusaha menjaga keselamatan penerbangan," tuturnya.


(prf/ega)

Berita Terpopuler

#4

Hadir pula fitur Emotional Virtual Experience (EVE) yang memungkinkan pelanggan memvisualisasikan konfigurasi kendaraan secara digital dengan tampilan menyerupai foto realistis.Konsumen dapat memperoleh pengalaman VIP Delivery dalam proses serah terima kendaraan yang lebih personal sesuai waktu dan kebutuhan.Dari sisi keberlanjutan, BMW MINI Tunas Bekasi mengimplementasikan sistem pengelolaan limbah berbasis biomaterial.Limbah oli dari layanan purnajual diproses melalui filtrasi bioarik dengan struktur sarang lebah dan bakteri anaerob sehingga residu limbah dapat ditekan hingga di bawah tujuh persen.Teknologi ini digunakan untuk memastikan kualitas pengolahan limbah sesuai standar lingkungan otomotif modern.Seluruh model BMW yang dipasarkan melalui jaringan resmi mendapatkan program BMW Service Inclusive selama enam tahun, garansi lima tahun tanpa batas jarak tempuh.Baca juga: Kebutuhan Regulasi Penjualan Mobil Bekas di IndonesiaKemudian juga perlindungan ban dua tahun, serta layanan BMW Roadside Assistance selama tiga tahun yang mencakup bantuan derek dan mobil pengganti sesuai ketentuan.Peresmian BMW, BMW M, dan MINI Tunas Bekasi menjadi flagship pertama kami di kawasan ini dan mencerminkan investasi strategis untuk memperkuat kehadiran BMW Tunas di Bekasi. Fasilitas baru ini dibangun dengan konsep Retail.Next dengan standar tinggi, kata Rico Setiawan, President Director BMW Tunas.Langkah ini sekaligus memperluas jangkauan BMW Tunas dalam melayani masyarakat Bekasi dan Jakarta Timur, serta menunjukkan keseriusan kami dalam menghadirkan pengalaman ritel otomotif premium yang relevan dengan kebutuhan dan ekspektasi pelanggan masa kini, tambahnya.

| 2026-01-13 09:49