JAKARTA, – Suzuki kembali membuktikan dominasinya di segmen bebek underbone 150 cc lewat peluncuran Satria Pro di Bogor pada Sabtu .Tak hanya tampil lebih modern, sepeda motor ini kini membawa spesifikasi mesin yang membuatnya menjadi yang paling bertenaga dan paling advance di kelasnya.Satria Pro dibekali mesin DOHC 1 silinder 147 cc dengan bore x stroke 62,0 mm x 48,8 mm dan rasio kompresi 11,5:1.Baca juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Portugal 2025: Bezzecchi Pole PositionFoto: AHM Honda Sonic 150RMesin tersebut mampu menghasilkan tenaga puncak 13,5 kW atau setara 18,1 Tk pada 10.000 rpm, serta torsi 13,8 Nm pada 8.500 rpm.Tenaganya disalurkan melalui transmisi 6 percepatan, sementara kapasitas tangki BBM-nya mencapai 4 liter.Secara angka, performa Satria Pro jelas di atas kompetitornya. Honda Sonic 150R, misalnya, menggunakan mesin DOHC 1 silinder 149,16 cc dengan tenaga 11,8 kW (15,8 Tk) pada 9.000 rpm dan torsi 13,5 Nm pada 6.500 rpm.Baca juga: Suzuki Satria Pro dan Satria F150 Resmi Meluncur, Harganya SeginiFoto: Yamaha Yamaha MX King Cyan 2022Sementara itu, Yamaha Jupiter MX King 150 mengandalkan mesin SOHC 149,79 cc bertenaga 11,3 kW (15,1 Tk) pada 8.500 rpm dan torsi 13,8 Nm pada 7.000 rpm, namun hanya menggunakan transmisi 5 percepatan.Artinya, secara performa murni, Satria Pro unggul 2–3 Tk dari para rivalnya. Karakter DOHC miliknya membuat mesin mampu berputar lebih tinggi, cocok untuk pengendara yang menyukai sensasi akselerasi agresif dan performa puncak di putaran atas.Namun keunggulan Satria Pro tak hanya di tenaga. Suzuki juga membenamkan fitur baru yang sebelumnya belum pernah ada di segmen ini, yaitu Suzuki Clutch Assist System (SCAS) atau assist/slipper clutch.Baca juga: STNK yang Tak Disahkan Bisa Kena Tilang Saat PemeriksaanKompas.com/Fathan Suzuki Satria Pro dan Satria F150 baruTeknologi ini membuat tuas kopling lebih ringan, perpindahan gigi lebih halus, serta mencegah roda belakang mengentak saat downshift agresif.Fitur ini umumnya hanya ditemui pada motor sport kelas menengah ke atas, kini hadir di motor ayam jago alias sport 150 cc.Baca juga: Link Live Streaming MotoGP Portugal 2025, Catat Jadwal dan TautannyaDengan kombinasi mesin paling bertenaga, fitur paling canggih, serta karakter yang tetap ringan dan lincah, Suzuki Satria Pro menegaskan posisinya sebagai motor underbone performa paling modern di kelasnya.
(prf/ega)
Adu Spek Mesin Suzuki Satria Pro vs Honda Sonic vs Jupiter MX King
2026-01-12 05:35:30
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 06:10
| 2026-01-12 05:58
| 2026-01-12 05:18
| 2026-01-12 04:43
| 2026-01-12 04:03










































