Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, ada yang perlu diluruskan terkait informasi ini. - Di media sosial beredar unggahan video yang memperlihatkan seorang perempuan sedang memungut uang kertas yang terbawa arus banjir.Video itu muncul saat terjadi banjir dan tanah longsor yang melanda sejumlah wilayah di Sumatera Barat, Sumatera Utara, dan Aceh. Namun, berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, video itu merupakan hasil rekayasa artificial Intelligence (AI).Video seorang perempuan memunguti uang kertas yang terbawa arus banjir dibagikan akun Facebook ini, ini, dan YouTube ini.Salah satu akun memberi keterangan dalam video sebagai berikut:DI SAAT YG LAIN BERDUKA KRN BANJIR, MALAH ADA YG "KETIBA" REJEKI DARI BENCANA BANJIRUANG HANYUT saat banjir BandangTiba2 ada uang hanyut pas banjir datang.Akun Facebook Video seorang warga memunguti uang pecahan Rp 100.000 yang terbawa arus banjir.Ketika dicermati, terdapat kejanggalan dalam video tersebut. Salah satunya bisa dilihat pada aliran air yang tidak mengenai tubuh perempuan yang sedang memunguti uang saat banjir. Cara perempuan itu meletakkan uang ke dalam ember juga tampak tidak nyata. Kejanggalan itu biasanya muncul dalam video yang dihasilkan AI generator.Tim Cek Fakta Kompas.com mengecek keaslian video menggunakan Hive Moderation. Tool tersebut dapat mendeteksi seberapa besar probabilitas sebuah konten dihasilkan oleh kecerdasaan buatan atau AI.Hasil identifikasi Hive Moderation, menunjukkan bahwa video itu memiliki probabilitas 99,9 persen dihasilkan AI.Hive Moderation Hasil pemeriksaan Hive Moderation terhadap video seorang perempuan memunguti uang yang terbawa arus banjir. Di tengah situasi banjir, masyarakat perlu untuk berpikir secara kritis supaya tidak terjebak konten manipulasi AI.Kita juga bisa mengecek keaslian video menggunakan perangkat pendeteksi AI yang dapat diakses secara gratis seperti Hive Moderation atau Deepware.Video seorang perempuan memunguti sejumlah uang yang terbawa arus banjir merupakan konten hasil manipulasi.Setelah dicek menggunakan Hive Moderation video itu terdeteksi dihasilkan AI dengan probabilitas mencapai 99,9 persen.
(prf/ega)
[KLARIFIKASI] Video Perempuan Memungut Uang Terbawa Banjir adalah Konten AI
2026-01-12 05:02:18
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 04:45
| 2026-01-12 04:04
| 2026-01-12 03:39
| 2026-01-12 03:31
| 2026-01-12 02:23










































