Kisah Haru Inul Daratista Kenang Perjuangan Menanti Buah Hati

2026-01-12 06:04:31
Kisah Haru Inul Daratista Kenang Perjuangan Menanti Buah Hati
JAKARTA, – Penyanyi dangdut Inul Daratista menyampaikan curahan hati menyentuh menjelang ulang tahun ke-17 putranya, Yusuf Ivander Damares. Dalam unggahan Instagram, Inul mengenang kembali perjalanan panjang dan penuh tantangan sebelum akhirnya dikaruniai anak yang telah ia nantikan selama 13 tahun.Inul mengenang pernah melalui masa-masa sulit, termasuk dihina dan dicemooh karena dianggap tidak bisa memiliki keturunan. Baca juga: Berduka dengan Kondisi Sumatera, Inul Daratista Kritik Sikap Pejabat yang Hanya Datang BerfotoNamun ia tidak menyerah, bahkan metika prosedur bayi tabung masih belum umum dan menuai pro kontra.Inul pun memberanikan diri mencoba teknologi tersebut demi memiliki buah hati.Baca juga: Tetap Fit di Usia 46 Tahun, Inul Daratista: Otaknya Harus Waras, No Julit, No SirikInul mengenang masa kehamilan yang begitu menegangkan. Putranya berada dalam posisi sungsang dan terlilit usus sejak dalam kandungan. Kondisi itu membuat Inul harus tidur sambil duduk, ia cemas kehamilannya tidak akan bertahan sampai waktu persalinan.“Aku mengandungmu dengan rasa takut kamu tidak sampai lahir,” tulis Inul dalam unggahannya, dikutip pada Kamis . Ia menjaga nutrisi dan asupan gizi seketat mungkin demi memastikan bayi di dalam kandungan tetap mendapat oksigen yang cukup.Baca juga: 30 Tahun Dampingi Adam Suseno, Inul Daratista: Jangan Sakit LagiMenjelang usia putranya yang ke-17, Inul menyampaikan pesan dan harapan agar Yusuf tumbuh menjadi pribadi yang saleh, lembut hati, serta menghormati orang tua.Sebagai orang tua, ia mengaku tidak berharap banyak, selain agar sang anak selalu ingat perjuangan yang dilalui keluarganya.Baca juga: Inul Daratista Ungkap Perjuangan Cintanya dengan Adam Suseno, Diolok-olok hingga Raih Kesuksesan“Aku sekolahnya tidak tinggi, makanya aku sekolahin anakku di tempat yang bagus agar bisa jadi pribadi yang menyenangkan, membahagiakan, dan mampu jadi anak hebat di kemudian hari,” tulisnya. "Lebih hebat dari kedua orang tuanya," imbuhnya. Di akhir unggahannya, Inul Daratista kembali memanjatkan doa agar putranya diberi umur panjang, kesehatan, dan menjadi kebanggaan keluarga.


(prf/ega)