JAKARTA, - Kondisi listrik di Aceh Tamiang menjadi sorotan setelah sempat menyala saat kunjungan Presiden Prabowo Subianto pada 12 Desember 2025, namun kemudian padam kembali setelah agenda kunjungan tersebut selesai.Sorotan tersebut salah satunya disampaikan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang mempertanyakan konsistensi pasokan listrik di wilayah terdampak banjir dan longsor tersebut.Executive Vice President Komunikasi Korporat dan TJSL PLN, Gregorius Adi Trianto, menjelaskan bahwa Aceh Tamiang memang menjadi salah satu wilayah yang masih dalam tahap pemulihan sistem kelistrikan pascabencana.Baca juga: PKS Heran: Listrik Aceh Tamiang Nyala Saat Prabowo Datang, Mati Setelah Kunjungan UsaiKondisi tersebut menyebabkan pasokan listrik belum stabil, sehingga dilakukan pemadaman secara bergantian."Dalam pemulihan sistem interkoneksi kelistrikan Aceh, masih diperlukan manajemen beban untuk mengatur nyala dan padam secara bergantian sesuai tahapan pemulihan," ujarnya kepada Kompas.com, dikutip Rabu .Ia memastikan PLN hingga saat ini terus berupaya mempercepat pemulihan sistem kelistrikan di Aceh di tengah medan yang berat.Pada beberapa wilayah Aceh, termasuk Aceh Tamiang, pasokan listrik sementara disuplai melalui pembangkit diesel PLN.Listrik tersebut diprioritaskan untuk fasilitas layanan umum, seperti rumah sakit, PDAM, serta perkantoran publik.Sementara itu, pemulihan listrik bagi pelanggan rumah tangga masih terus diupayakan dengan menyelesaikan perbaikan jalur transmisi utama Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150 kilovolt (kV) Pangkalan Brandan-Langsa."Ini sedang dikerjakan siang-malam di tengah cuaca yang masih tidak menentu," kata Gregorius.Ia bilang, penyambungan kabel tegangan tinggi pada Tower Emergency (TE) SUTT 150 kV ruas Pangkalan Brandan-Langsa saat ini telah rampung dan tengah memasuki tahap pengecekan akhir.Tahap selanjutnya, setelah interkoneksi pulih, PLN akan melakukan penyalaan PLTU Nagan Raya Unit 2, 3, dan 4.Setelah itu, akan mengalirkan listrik ke gardu induk, penyulang, dan gardu distribusi di seluruh Aceh."Pemulihan ini kami lakukan secara bertahap dan hati-hati untuk memastikan listrik stabil dan aman," ucap Gregorius.Sekretariat Presiden Presiden Prabowo Subianto meninjau langsung lokasi terdampak banjir bandang di Kabupaten Aceh Tamiang, Aceh, Jumat . Dalam kunjungan tersebut, Prabowo mengecek tumpukan gelondongan kayu yang terbawa arus deras banjir dan menumpuk di sekitar aliran sungai serta jembatan di wilayah itu.
(prf/ega)
Penjelasan PLN soal Listrik Aceh Tamiang Nyala Saat Presiden Prabowo Datang
2026-01-12 17:38:33
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 17:09
| 2026-01-12 16:25
| 2026-01-12 16:05
| 2026-01-12 16:03
| 2026-01-12 15:24










































