ACEH, - Aksi tim 6x6 Xtrim Indonesia yang menembus medan ekstrem di Aceh Tamiang menjadi perhatian karena kemampuan kendaraan offroad yang digunakan.Mobil tersebut mampu melintasi lumpur pekat, jalur rusak, hingga area yang terdampak banjir bandang, sehingga berperan membuka akses ke wilayah terisolasi.Kendaraan yang digunakan berbasis Toyota Hilux yang telah mengalami modifikasi menyeluruh menjadi konfigurasi penggerak 6x6.Konfigurasi ini memungkinkan distribusi traksi lebih merata, sekaligus meningkatkan kemampuan kendaraan saat membawa logistik dan personel di medan berat.Baca juga: Penjualan Daihatsu Gran Max Meningkat, Waktu Inden Masih AmanUntuk sektor dapur pacu, mobil offroad ini mengandalkan mesin diesel Toyota 15BT. Mesin tersebut dikenal memiliki karakter torsi besar pada putaran rendah, yang dibutuhkan untuk melibas medan berlumpur, tanjakan curam, dan jalur tidak rata.Tenaga dari mesin disalurkan melalui girboks manual Toyota 15BT, yang memberi kontrol lebih presisi bagi pengemudi saat menghadapi rintangan ekstrem.Tangkapan Layar Instagram Tim offroad 6x6 menembus medan ekstrem Aceh Tamiang, IOF menegaskan offroad berperan penting dalam misi kemanusiaan.
(prf/ega)
Spesifikasi Mobil Offroad 6x6 yang Dipakai dalam Misi Kemanusiaan di Aceh
2026-01-12 18:24:56
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 19:01
| 2026-01-12 18:37
| 2026-01-12 18:10
| 2026-01-12 18:07
| 2026-01-12 17:25










































