DEMAK, - Jembatan Guntur yang terletak di Kecamatan Guntur, Kabupaten Demak, Jawa Tengah, saat ini sedang dalam proses perbaikan dan dijadwalkan akan rampung pada akhir Desember 2025.Jembatan yang menjadi jalur alternatif penghubung antara Demak dan Karangawen, serta menuju Grobogan, kini tidak dapat dilintasi akibat pekerjaan perbaikan yang sedang berlangsung.Kepala Urusan Pembinaan Operasi Satuan Polisi Lalulintas Polres Demak, Iptu Djoko Prayitno, mengungkapkan bahwa perbaikan jembatan tersebut dimulai pada 20 November 2025 dan diperkirakan selesai pada 25 Desember 2025.Baca juga: Demak Marak Ular Liar, Damkar Evakuasi Puluhan Ekor Masuk Rumah Warga"Perbaikan jembatan di Guntur berlangsung sejak 20 November 2025 hingga 25 Desember 2025," kata Djoko melalui pesan WhatsApp, Jumat .Selama proses pembangunan, Satlantas Polres Demak menerapkan rekayasa lalu lintas untuk menjaga kelancaran arus kendaraan di kawasan tersebut."Rekayasa dan pengalihan arus lalu lintas diberlakukan selama proses pembangunan jembatan," tambahnya.Baca juga: 36 Ular Ditemukan dalam 10 Bulan di Demak, Bagaimana Penanganan Ular Usai Dievakuasi Damkar?Berikut rekayasa lalu lintas selama perbaikan Jembatan Guntur;- Kendaraan roda dua dan empat dari Demak ke arah Karangawen dapat melintas melalui rute Onggorawe-Bulusari, Sayung, atau melewati Desa Donorejo-Temuroso-Pamongan.Rute lain, melewati Desa Donorejo-Temuroso-Pamongan- Kendaraan roda dua dan empat dari Karangawen ke Demak dapat melewati rute Desa Pamongan-Bulusari, Sayung, atau melalui Desa Bogosari-Temuroso-Donorejo-Halte Buyaran.Djoko juga mengimbau masyarakat untuk selalu berhati-hati, mengutamakan keselamatan di jalan, dan mematuhi aturan lalu lintas selama masa perbaikan jembatan ini.
(prf/ega)
Jembatan Guntur Demak dalam Perbaikan, Berikut Rute Alternatifnya
2026-01-11 13:28:28
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-11 23:27
| 2026-01-11 23:11
| 2026-01-11 23:08
| 2026-01-11 22:55
| 2026-01-11 21:54










































