JAKARTA, - Demonstrasi dijadwalkan berlangsung di wilayah Jakarta Pusat pada Selasa . Aparat kepolisian bersiap melakukan pengamanan karena kegiatan tersebut berpotensi memengaruhi kelancaran arus lalu lintas di sekitar kawasan Gambir.Kasi Humas Polres Metro Jakarta Pusat Iptu Ruslan Basuki menyampaikan bahwa aksi tersebut akan diikuti Aliansi Pemuda Mahasiswa Peduli Kebijakan bersama sejumlah elemen massa yang akan menyampaikan aspirasi di lokasi tersebut.Baca juga: [POPULER OTOMOTIF] Pemilik Honda HR-V, VinFast Resmi Buka Pabrik“Pagi ini ada aksi penyampaian pendapat dari Aliansi Pemuda Mahasiswa Peduli Kebijakan dan beberapa elemen massa di wilayah Gambir,” ujar Ruslan dalam keterangan tertulis, Selasa .Selain pengamanan aksi demonstrasi, kepolisian juga melakukan pengawasan terhadap sidang dugaan penghasutan dengan terdakwa Delpedro Marhaen yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.Delpedro merupakan salah satu dari enam terdakwa kasus aksi demonstrasi Agustus 2025 dan diduga menghasut anak di bawah umur melalui media sosial./RAMA PARAMAHAMSA Ilustrasi demo di Jakarta.Untuk mengamankan jalannya aksi dan sidang, aparat kepolisian mengerahkan sebanyak 1.074 personel gabungan.Pengamanan dilakukan guna menjaga situasi tetap kondusif serta mengantisipasi kemungkinan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat.Ruslan menyampaikan, rekayasa lalu lintas di sekitar kawasan Gambir dan kantor PLN Jakarta Pusat akan diberlakukan secara situasional, menyesuaikan dengan kondisi dan jumlah massa di lapangan. Oleh karena itu, masyarakat diimbau untuk menghindari kawasan tersebut selama aksi berlangsung.“Warga kami imbau untuk mencari jalan alternatif lain selama unjuk rasa berlangsung agar terhindar dari kepadatan lalu lintas,” kata Ruslan.Baca juga: QJMotor Punya 4 Motor untuk 2026, Siapkan Model AMT LagiRute AlternatifSebagai alternatif, pengguna jalan yang biasa melintasi kawasan Gambir disarankan menggunakan rute lain, seperti melalui Jalan Jenderal Sudirman-MH Thamrin, kawasan Tanah Abang, Jalan Tomang-Grogol, atau jalur Harmoni-Juanda, tergantung tujuan perjalanan.
(prf/ega)
Ada 3 Demo di Jakarta Hari Ini, Simak Rute Alternatif untuk Pengendara
2026-01-12 09:53:55
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 10:17
| 2026-01-12 10:12
| 2026-01-12 09:57
| 2026-01-12 09:10
| 2026-01-12 08:43










































