- Pertandingan seru tersaji di matchday 5 Liga Champions 2025-2026 antara Chelsea melawan Barcelona.Laga Chelsea vs Barcelona berlangsung di Stadion Stamford Bridge, London, pada Rabu mulai pukul 03.00 WIB.Chelsea dan Barcelona datang ke laga ini dengan kepercayaan diri tinggi usai meraih hasil positif pada pekan lalu.Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Liga Champions Chelsea Vs Barcelona, Tayang di TV NasionalThe Blues berhasil mencuri 3 poin di markas Burnley lewat kemenangan 2-0, sementara Blaugrana sukses menghajar Athletic Bilbao 4-0 di Camp Nou.Chelsea dan Barcelona saat ini berjuang untuk lolos otomatis ke babak 16 besar dan sama-sama mengoleksi 7 poin.Kemenangan di laga ini akan membuat peluang keduanya lolos ke fase knockout akan terbuka lebar.Pelatih Chelsea, Enzo Maresca mengatakan jika tim asuhannya dalam kondisi siap menghadapi tim sekuat Barcelona."Mereka adalah tim yang luar biasa tetapi kami akan melakukan yang terbaik untuk memenangkan pertandingan," kata Maresca dikutip dari situs resmi klub. Maresca menjelaskan jika Barcelona memiliki lini pertahanan yang tinggi dan kemampuan mereka menciptakan peluang saat kehilangan bola.Baca juga: Chelsea Vs Barcelona: Mengenang Dua Laga Dramatis di Liga Champions"Kami perlu memperhatikan kemampuan mereka saat tidak menguasai bola karena mereka adalah tim yang menciptakan banyak peluang bagus dan selalu mencetak gol," tambah pelatih berusia 45 tahun tersebut."Jadi, kami membutuhkan keseimbangan yang tepat antara menyerang dan bertahan," tegas Maresca.Sementara itu, pelatih Barcelona, Hansi Flick juga tidak akan bersantai melawan Chelsea meski mereka tetap optimis meraih poin di laga nanti."Kami ingin menunjukkan betapa hebatnya kami. Chelsea adalah salah satu tim terbaik di dunia dan itu tidak akan mudah, tetapi kami yakin," ungkap Flick. Baca juga: Head to Head Chelsea Vs Barcelona, Selalu Sengit dan Penuh DramaIa menambahkan bahwa Barcelona akan menyesuaikan strategi sesuai gaya permainan The Blues. "Namun, Chelsea adalah tim yang sangat berbakat dan Stamford Bridge akan menjadi pertandingan yang sangat bagus bagi kami untuk menunjukkan bahwa kami mampu bersaing," kata Flick.AFP/MIGUEL RIOPA Robert Lewandowski merayakan gol pembuka dalam pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara RC Celta Vigo vs FC Barcelona di Stadion Balaidos di Vigo pada 9 November 2025. (Foto oleh Miguel RIOPA / AFP)
(prf/ega)
Cara Nonton Chelsea Vs Barcelona di Liga Champions 2025-2026
2026-01-12 07:58:38
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 08:40
| 2026-01-12 08:37
| 2026-01-12 08:27
| 2026-01-12 08:22
| 2026-01-12 06:17










































