- Per hari Minggu malam, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat jumlah korban jiwa akibat banjir di Sumatera mencapai 1.016 jiwa dan 212 orang belum ditemukan.Jumlah tersebut adalah hasil rekapitulasi korban meninggal dunia di tiga provinsi di Sumatera, yakni Aceh, Sumatera Utara (Sumut), dan Sumatera Barat (Sumbar).Menurut informasi data terbaru BNPB ditemukan 10 korban jiwa, sehingga jumlah korban jiwa yang sebelumnya 1.006 jiwa pada Sabtu , menjadi 1.016 per hari ini.Baca juga: Melahirkan di Atas Perahu Saat Banjir Aceh, Kisah Dramatis Bidan Selamatkan Ibu dan Bayi"Sehingga total yang kemarin (Sabtu) rekapitulasi berjumlah 1.006 jiwa (meninggal dunia), hari ini (Minggu) menjadi 1.016 jiwa," kata Kepala Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari, dikutip dari Kompas.com, Minggu .Dia menjelaskan, dari 10 jasad yang ditemukan pada Minggu tersebut, sembilan jasad ditemukan di Aceh, dan satu jasad di Sumbar.Rincian jumlah korban jiwa akibat banjir Sumatera berdasarkan provinsi:Baca juga: 9 Bangku Kosong di SDN 33 Koto Alam, Duka Guru di Agam Kehilangan Murid Akibat Banjir SumateraANTARA FOTO/Iggoy el Fitra Ilustrasi banjir SumateraSementara untuk data korban yang masih hilang kembali berkurang, di mana tercatat sebanyak 212 jiwa pada Minggu ."Untuk data korban hilang, kemarin (Sabtu) 217 jiwa, saat ini (Minggu) 212 jiwa," ujar Abdul.Adapun rinciannya korban hilang akibat banjir dan longsor sumatera adalah:Baca juga: Pengungsi Banjir Sumatera Diduga Alami Keracunan Makanan dari Dapur UmumSelain itu, jumlah pengungsi juga berkurang, yakni sebanyak 624.670 pada Minggu untuk tiga provinsi terdampak, dengan rincian:Jumlah itu berkurang 29.972 jiwa jika dibandingkan data pada Sabtu yang tercatat sebanyak 654.642 jiwa.Baca juga: Di Tengah Luka Bencana, Makanan Retort Hadir Jaga Gizi Para Penyintas Korban Banjir SumateraPengurangan jumlah pengungsi terjadi karena sebagian warga mulai kembali ke rumah masing-masing.Namun ada juga yang statusnya masih pengungsi namun pindah dari titik pengungsian terpusat ke pengungsian mandiri.Dan mereka masih tetap bergantung pada suplai makanan logistik yang didapatkan dari dapur umum.Baca juga: Pasca Banjir, RSUD Aceh Tamiang Mulai Beroperasi Kembali dengan Layanan 24 Jam(Sumber: Kompas.com/Muhdany Yusuf Laksono)
(prf/ega)
Update Korban Banjir Sumatera: Tewas 1.016 Orang, Hilang 212 Orang
2026-01-12 05:16:58
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 05:39
| 2026-01-12 05:10
| 2026-01-12 04:29
| 2026-01-12 03:17
| 2026-01-12 03:06










































