PURWOKERTO, - Pengelola Sekolah Alam Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, diminta untuk segera memperbaiki infrastruktur menyusul insiden ambruknya lantai 2 yang mengakibatkan sejumlah guru mengalami luka-luka.Kepala Dinas Pendidikan (Dindik) Kabupaten Banyumas, Joko Wiyono, menegaskan perlunya penataan ulang infrastruktur di sekolah tersebut agar kejadian serupa tidak terulang di masa mendatang."Ke depan agar pengelola Sekolah Alam menata kembali infrastruktur agar kejadian itu tidak terulang lagi," kata Joko kepada wartawan pada Rabu .Baca juga: Detik-detik 20 Guru Jatuh Saat Lantai 2 Sekolah Alam Purwokerto Ambruk di Acara Hari GuruJoko juga menekankan pentingnya perawatan rutin terhadap fasilitas sekolah untuk memastikan kegiatan belajar mengajar berlangsung dengan aman dan nyaman."Pihak sekolah melakukan perawatan secara intens sehingga menjadikan nyaman bagi yang belajar dan bekerja," ujarnya.Sekolah Alam Purwokerto merupakan Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) yang menyediakan pendidikan inklusi untuk tingkat SMP dan SMA.Sebelumnya, pada Selasa , lantai 2 bangunan yang terbuat dari kayu tersebut ambruk, saat 24 guru dan karyawan sedang berada di lokasi untuk berfoto bersama usai acara memperingati Hari Guru.Insiden tersebut menyebabkan mereka terjatuh dan mengalami luka-luka.Baca juga: 24 Guru dan Karyawan Sekolah Alam Purwokerto Dirawat Usai Lantai Dua Ambruk, Begini KondisinyaRido (22), salah seorang pekerja di Sekolah Alam Purwokerto, menceritakan situasi saat kejadian."Saya datang sekitar jam 16.00. Tiba-tiba ada suara ‘brak’. Begitu saya lari ke lokasi, sudah banyak yang luka-luka," ungkap Rido yang saat itu berada di pelataran sekolah.Kejadian ini menjadi perhatian serius bagi pihak berwenang dan masyarakat, mengingat pentingnya keselamatan dalam lingkungan pendidikan.
(prf/ega)
Lantai 2 Sekolah Alam Purwokerto Ambruk, Disdik: Tata Kembali Infrastruktur
2026-01-12 12:18:24
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 12:08
| 2026-01-12 11:48
| 2026-01-12 11:09
| 2026-01-12 11:09










































