Jalan Lintas Provinsi di Humbahas Sumut Retak dan Rawan Terputus Akibat Longsor

2026-01-14 05:22:09
Jalan Lintas Provinsi di Humbahas Sumut Retak dan Rawan Terputus Akibat Longsor
MEDAN, - Jalan Lintas Provinsi di Dusun II Arbaan, Desa Batu Nagodang Siatas, Kecamatan Onan Ganjang, Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas), Sumatera Utara (Sumut) mengalami longsor pada Sabtu .Akibatnya, kini ruas tersebut mengalami keretakan. Kendaraan besar diminta tidak melintas karena jalan rawan terputus.Kepala Pos Pam III Onan Ganjang Polres Humbahas, Ipda Sahat Manalu mengatakan, kerusakan tersebut terjadi di badan jalan.Tanah longsor ini disebabkan karena hujan yang turun sejak Jumat sore sampai dengan Sabtu pagi.Hal ini membuat tanah penahan jalan terkikis air hingga longsor.“Penyebabnya karena hujan turun, sejak sore, Jumat hingga Sabtu pagi hari dengan intensitas cukup tinggi, sehingga mengakibatkan tanah penahan jalan terkikis air dan menyebabkan badan jalan mengalami keretakan serta longsor,” ujar Sahat dalam keterangan tertulisnya, Minggu .Baca juga: Pasutri Ditemukan Tewas di Humbahas Sumut, Hasil Visum Keracunan Gas Arang saat Libur NataruIa mengatakan, ruas yang longsor ini merupakan jalan penghubung Onan Ganjang Humbahas, menuju Pakkat, Kabupaten Tapanuli Tengah.Pihaknya telah memasang garis pembatas di sekitar area jalan yang mengalami kerusakan untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas.Saat ini, jalan tersebut hanya bisa dilewati kendaraan roda dua dan roda empat. Sementara kendaraan dengan muatan di atas 3 ton tidak boleh melintas karena bahu jalan rawan terputus.Baca juga: Tim SAR Stop Pencarian Korban Banjir-Longsor di Humbahas dan Taput, 1 Orang Masih Hilang"Saat ini, kondisi jalan hanya dapat dilintasi oleh kendaraan roda dua dan kendaraan roda empat. Sementara itu, kendaraan roda enam atau lebih dengan muatan di atas 3 ton tidak diperkenankan melintas karena berpotensi menyebabkan badan jalan terputus,'' katanya.Ia mengatakan, sebagian badan jalan yang tersisa telah mengalami keretakan parah dan tidak lagi memiliki dinding penahan tanah akibat terkikis aliran air hujan.Sahat mengimbau kepada pengendara untuk meningkatkan kewaspadaan saat melintasi lokasi tersebut.“Lalu untuk kendaraan roda enam atau lebih dengan muatan di atas 3 ton, kami sarankan agar dialihkan ke jalur alternatif lain guna mengantisipasi terjadinya longsor susulan serta mencegah adanya korban jiwa,” tutupnya.Baca juga: Update Banjir dan Longsor di Humbahas: 7 Meninggal, Akses Jalan Sudah Bisa DilaluiSebelumnya banjir dan longsor juga menerjang Humbahas, pada Selasa .Akibat insiden ini berdasarkan data BPBD Sumut, Minggu 10 orang meninggal, 1 orang menghilang dan hingga saat ini 855 orang masih mengungsi.


(prf/ega)

Berita Terpopuler

#2

Sekretariat Satgas PASTI, Hudiyanto, mengatakan sejak IASC beroperasi pada 22 November 2024 hingga 11 November 2025, lembaga itu telah menerima 343.402 laporan penipuan. Laporan tersebut menunjuk 563.558 rekening yang terkait aktivitas penipuan, di mana 106.222 rekening telah diblokir.Dari keseluruhan laporan, total kerugian yang dilaporkan korban mencapai Rp 7,8 triliun, sementara upaya pemblokiran dana berhasil menahan Rp 386,5 miliar.“Sejak awal beroperasi di tanggal 22 November 2024 sampai dengan 11 November 2025, IASC telah menerima 343.402 laporan penipuan. Total rekening terkait penipuan yang dilaporkan ke IASC sebanyak 563.558 rekening dengan 106.222 rekening telah dilakukan pemblokiran,” ujar Hudiyanto lewat keterangan pers, Sabtu .Baca juga: Penipuan AI Deepfake Kian Marak, Keamanan Identitas Digital Diuji“Adapun total kerugian dana yang dilaporkan oleh korban penipuan sebesar Rp 7,8 triliun dengan dana yang telah berhasil diblokir sebesar Rp 386,5 miliar,” paparnya. Menurut Hudiyanto, angka-angka itu memperlihatkan sejauh mana pelaku memanfaatkan platform digital untuk menjerat korban, mulai dari pinjaman online alias pinjol ilegal hingga tawaran investasi palsu, sehinggga penindakan masif diperlukan untuk melindungi konsumen.Sebagai bagian dari penindakan, Satgas PASTI kembali memblokir 776 aktivitas dan entitas keuangan ilegal, yang terdiri atas 611 entitas pinjaman online ilegal, 96 penawaran pinjaman pribadi (pinpri), dan 69 tawaran investasi ilegal.

| 2026-01-14 04:30