PURWOREJO, – Bendung Irigasi Siwatu di Kecamatan Grabag, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah sedang direhabilitasi.Menteri Koordinator Bidang Pangan Republik Indonesia, Zulkifli Hasan, meninjau langsung ke lokasi pada Selasa untuk memastikan proyek rehabilitasi berjalan sesuai rencana dan mampu menjamin ketersediaan air bagi lahan pertanian.Bendung Irigasi Siwatu diketahui melayani area pertanian seluas 960 hektar.Rehabilitasi bendung tersebut dilaksanakan berdasarkan Instruksi Presiden Nomor 2 Tahun 2025 dengan total anggaran mencapai Rp 1,9 miliar.“Tadi saya cek irigasi yang sudah diperbaiki, Bupati tidak bisa perbaiki, akhirnya diperbaiki oleh PUPR anggaran dari pemerintah pusat,” ujar Zulkifli Hasan di sela peninjauan.Baca juga: Zulkifli Hasan Targetkan 100 Kampung Nelayan Dibangun di Jawa TengahPengelolaan sistem irigasi dilakukan secara terintegrasi oleh Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Serayu Opak bersama Kementerian Pekerjaan Umum serta Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A) Tani Agung.Kolaborasi tersebut mencakup tahapan perencanaan, pengoperasian, pemeliharaan, hingga distribusi air ke lahan pertanian milik petani.Zulkifli menegaskan, perbaikan irigasi menjadi salah satu fokus utama pemerintah dalam mendukung kebijakan swasembada pangan nasional.Selain pupuk dan benih, ketersediaan air yang stabil dinilai sangat menentukan keberhasilan musim tanam dan panen.Baca juga: Menko Pangan Zulkifli Hasan Pastikan Harga Pupuk di Bondowoso Turun 20 PersenDalam kunjungan kerjanya di Purworejo, Menko Pangan juga meninjau sejumlah infrastruktur pertanian lainnya serta berdialog langsung dengan petani setempat.Pemerintah, kata dia, terus melakukan pemantauan secara rutin agar berbagai program pangan berjalan efektif di lapangan.“Kami tiap hari turun ke lapangan sejak pagi. Mengecek pupuk, irigasi, sampai dapur Program Makan Bergizi Gratis. Semua kita pantau agar benar-benar berdampak pada peningkatan pendapatan petani,” tegasnya.Pemerintah berharap rehabilitasi Bendung Irigasi Siwatu dapat memberikan manfaat langsung bagi petani di wilayah Grabag dan sekitarnya, sekaligus mendorong peningkatan hasil pertanian di Kabupaten Purworejo.Kegiatan tersebut disambut antusias oleh petani setempat.Baca juga: Zulhas Bilang MBG Sasar 82,9 Juta Orang pada 2026, Termasuk Lansia dan DisabilitasSalah satunya Suparjo, petani sekaligus Kepala Desa Roworejo, yang menyampaikan apresiasi atas respons cepat pemerintah terhadap keluhan petani, khususnya terkait pembangunan irigasi dan pendistribusian pupuk.“Kami sangat berterima kasih kepada Pak Zulkifli Hasan. Usulan dan keluhan kami soal irigasi dan distribusi pupuk ditanggapi langsung dengan adanya penyederhanaan regulasi,” ujar Suparjo.
(prf/ega)
Zulkifli Hasan Cek Proyek Irigasi di Purworejo, Pastikan Dampak Nyata bagi Petani
2026-01-12 06:12:52
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 07:02
| 2026-01-12 06:29
| 2026-01-12 06:06
| 2026-01-12 05:34
| 2026-01-12 04:58










































