Maria Gabriella Hilang Enam Hari, Nomor Ponsel Tak Aktif

2026-01-12 05:54:21
Maria Gabriella Hilang Enam Hari, Nomor Ponsel Tak Aktif
JAKARTA, — Sudah enam hari sejak Maria Gabriella (16), siswi SMA Strada St. Thomas Aquino, Karawaci, Tangerang, dilaporkan hilang.Hingga kini, nomor ponsel remaja putri yang akrab disapa Gaby itu tak aktif dan keberadaannya belum diketahui."Kami telah melaporkan kejadian ini ke kepolisian sejak Kamis, namun hingga saat ini belum ada langkah yang berarti,” ujar ibunda Gaby, Brigita Titis, dikutip TribunJakarta.com, Rabu .Baca juga: Maria Gabriella, Siswi SMA di Tangerang Hilang Enam HariBrigita mengatakan, keluarga terus berusaha mencari putrinya sejak pertama kali hilang pada Rabu .Namun, hingga Selasa malam, pencarian belum membuahkan hasil.“Sampai sekarang anak saya belum ditemukan,” ujar Brigita.Keluarga telah melaporkan kehilangan ini ke kepolisian pada Kamis Keluarga kini berharap bantuan masyarakat untuk memberikan informasi apa pun yang dapat membantu menemukan Gaby.Baca juga: 8 Bulan Hilang Tanpa Jejak: Doa dan Penantian Panjang untuk Alvaro“Kami sangat berharap siapa pun yang melihat atau mengetahui keberadaan Gaby dapat segera menghubungi kami,” ujar Brigita.Masyarakat yang memiliki informasi dapat menghubungi Brigita dengan nomor 0813-8755-3829 atau ayah Gaby pada kontak 0858-7817-3489.Hingga kini, keberadaan Maria Gabriella masih menjadi misteri dan keluarga terus menunggu kabar dari aparat maupun masyarakat.


(prf/ega)