Penggerebekan Narkoba di Kampung Bahari: Petugas Dilawan Pakai Panah, Batu hingga Petasan

2026-01-12 04:47:57
Penggerebekan Narkoba di Kampung Bahari: Petugas Dilawan Pakai Panah, Batu hingga Petasan
Jakarta - Busur panah, batu melayang-layang di bawah langit Kampung Bahari, Tanjung Priok, Rabu . Suara petasan dan percikan kembang api mewarnai ketika 125 personel gabungan bersenjata lengkap berdiri siaga.Momen itu tergambar saat Badan Narkotika Nasional (BNN) bersama Brimob Polda Metro Jaya menggelar operasi di kawasan dikenal sebagai salah satu kampung rawan narkoba.Pasukan gabungan langsung menyasar sebuah kos-kosan berwarna orange dan lapak di tepi rel. Keduanya disinyalir sebagai pusat transaksi sabu di kawasan padat itu.Advertisement"Jadi ini perintah dari Pak Kepala BNN RI bersama-sama juga dengan Pak Kabareskrim menyampaikan satu kegiatan dimana kita akan melakukan penindakan terhadap beberapa titik yang disinyalir ada di daerah rawan narkoba," kata Direktur Penindakan dan Pengejaran BNN RI, Brigjen Pol Roy Hardi Siahaan kepada wartawan, Rabu .Begitu mendekat, sekelompok orang melakukan perlawanan dengan melemparkan batu, kembang api, bahkan menodongkan samurai ke arah petugas. Namun tak lama situasi berhasil dikendalikan tanpa adanya korban luka."Kita sudah mengantisipasi kalau ada perlawanan, ternyata benar," ucap dia.Setelah situasi kondusif, petugas mulai mengepung dua titik yang disinyalir jadi markas pengedar. Hasilnya, 18 orang berhasil diamankan. Sejumlah barang bukti narkoba dan perlengkapan penggunaan turut disita.Dari lapak pertama, petugas mengamankan sabu sekitar 100 gram lebih dan 50 butir ekstasi bergambar Transformer dan LV. Selain itu, ditemukan pula berbagai alat hisap, timbangan digital, serta perlengkapan pakai sabu.


(prf/ega)