Massa Demo Buruh Bubar, Jalan Merdeka Selatan Kembali Dibuka

2026-01-17 02:23:56
Massa Demo Buruh Bubar, Jalan Merdeka Selatan Kembali Dibuka
JAKARTA, - Massa buruh Jawa Barat yang menggelar demonstrasi di Jalan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa , membubarkan diri.Pengamatan Kompas.com di lokasi, massa aksi membubarkan diri setelah perwakilan buruh bertemu dengan Wakil Menteri Ketenagakerjaan Afriansyah Noor dan Wakil Menteri Sekretaris Negara Juri Adriantoro di Istana Merdeka.Baca juga: Buruh Jabar Demo di Jakarta, Said Iqbal: Dedi Mulyadi Langgar Perintah PresidenSetelah penjelasan disampaikan perwakilan buruh, massa berjalan ke arah sisi Jalan Merdeka Selatan dekat Monas.Lagu mars Partai Buruh diputar dari mobil komando dan mengiringi massa yang membubarkan diri.Setelah lokasi aksi sepi, para petugas penanganan prasarana dan sarana umum (PPSU) mulai membersihkan lokasi tersebut.Mereka menyapu ruas jalan dan menenteng trashbag berwarna hitam untuk menaruh sampah-sampah yang mereka pungut di lokasi tersebut.Akses jalan di Jalan Merdeka Selatan menuju Patung Kuda yang sebelumnya ditutup polisi kini kembali dibuka.Baca juga: Buruh Ancam Demo Lagi dan Gugat ke PTUN jika Dedi Mulyadi Tak Ubah Nilai UMSKAkses jalan melalui Jalan Merdeka Selatan menuju Stasiun Gambir juga kembali dibuka.Sejumlah mobil dan motor terlihat sudah bisa melalui jalan tersebut.Kondisi lalu lintas di dua arah jalan tersebut terpantau ramai lancar.Ketua DPW Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia Jawa Barat, Suparno mengatakan, para buruh berjanji akan terus melakukan aksi jika revisi UMSK Jabar tidak sesuai dengan rekomendasi dari Kabupaten dan Kota."Kami pastikan, saya Suparno Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Jawa Barat, kami pastikan pasca liburan besok awal tahun kami akan melakukan aksi secara kontinu di Istana Negara," ungkapnya saat menemui media di lokasi aksi.


(prf/ega)

Berita Terpopuler

#2

Kamera belakang Honor 500 Pro juga lebih canggih, dengan konfigurasi kamera utama 200 MP, kamera ultrawide 12 MP, dan kamera telefoto 50 MP dengan zoom optis 3x.Sementara Honor 500 reguler dibekali kamera utama 200 MP dan kamera ultrawide 12 MP yang sama tapi tanpa kamera telefoto.Baca juga: Honor X6b Plus Meluncur, HP Tahan Banting Harga Rp 1 JutaanSelebihnya, spesifikasi Honor 500 dan Honor 500 Pro di China sama. Keduanya kompak dibekali layar AMOLED 6,55 inci dengan resolusi 1,5K (2.736 x 1.264 piksel), refresh rate 120 Hz, tingkat kecerahan hingga 6.000 nits.Layar Honor 500 series diklaim punya bezel yang tipis, sekitar 1,05 mm. Layar ini juga mendukung pemindai sidik jari di bawah layar. Layar keduanya memiliki punch hole yang menampung kamera depan 50 MP.Honor Honor 500 dan Honor 500 Pro kompak dibekali layar AMOLED 6,55 inci dengan resolusi 1,5K (2.736 x 1.264 piksel), refresh rate 120 Hz, tingkat kecerahan hingga 6.000 nits.Untuk software, Honor 500 dan 500 Pro menjalankan sistem operasi Android 16 dilapisi antarmuka MagicOS 10.0Kedua perangkat mendukung Honor Phantom Engine. Honor mengeklaim ini memungkinkan pengalaman main game-nya bakal terasa lebih smooth dan responsif. Pasalnya, ponsel disebut dapat mempertahankan 120fps stabil dalam game MOBA populer, dengan frame rate rendah 1 persen mencapai 118,4fps dan diklaim memiliki tingkat jitter 0,00 persen.Baca juga: Honor MagicPad 3 Pro Resmi, Tablet Flagship Pertama dengan Snapdragon 8 Elite Gen 5Kedua ponsel flagship Honor ini ditopang baetai jumbo sebesar 8.000 mAh dengan dukungan pengisian cepat (fast charging) 80 watt via kabel, 27 watt reverse wired charging, dan 50 wall nirkabel (varian Pro saja).

| 2026-01-17 02:34