Libur Sekolah di Lippo Mall Puri, Ada Ice Skating hingga Go-Kart

2026-01-12 13:43:59
Libur Sekolah di Lippo Mall Puri, Ada Ice Skating hingga Go-Kart
— Mengisi masa libur sekolah, Lippo Mall Puri menghadirkan rangkaian kegiatan hiburan keluarga dengan mengusung tema “1000 Teddy Bear & Hello Kitty and Friends”, termasuk karakter My Melody dan Kuromi.Beragam acara digelar mulai dari November hingga awal Januari, menyasar anak-anak hingga keluarga.Salah satu agenda utama adalah meet and greet bersama My Melody dan Kuromi yang berlangsung setiap Sabtu dan Minggu pukul 15.00 dan 17.00 WIB.Pengunjung juga dapat mengunjungi pop-up market My Melody & Kuromi yang menawarkan berbagai merchandise bertema karakter.Lippo Mall Puri turut mengadakan Sweet and Spicy Photo Contest, serta menghadirkan Toyland Wonderland yang berlangsung mulai 7 November hingga 4 Januari, menjadi salah satu daya tarik utama selama periode liburan.Baca juga: Libur Sekolah 2025, Ini Harga Tiket dan Jam Buka Tangkuban ParahuPuncak perayaan akhir tahun akan ditandai dengan New Year Countdown Fireworks pada 31 Desember, yang dimeriahkan dengan penampilan spesial Fani Rahmansyah.Nuansa Natal juga terasa melalui sejumlah agenda tematik.Santa Enchanted Parade digelar setiap Sabtu serta khusus pada 6–25 Desember pukul 17.30 WIB.Sementara itu, Christmas Carol Harmony hadir setiap Sabtu pada 6–20 Desember, serta pada 24 dan 25 Desember pukul 19.00 WIB.Acara Sound of Christmas juga digelar setiap Minggu selama 7–28 Desember pukul 18.30 WIB.Untuk pengalaman belanja dan kuliner, pengunjung dapat mendatangi Santa Magical Market yang berlangsung 21 November–4 Januari di Atrium 1, serta Santa’s Kitchen pada 15 Desember–4 Januari di Atrium 3.Selain event musiman, Lippo Mall Puri juga menawarkan berbagai pilihan playground yang cocok untuk anak-anak selama liburan sekolah.Baca juga: Libur Sekolah 2025, Ini Harga Promo Masuk Nicoles River ParkBeberapa di antaranya adalah Eddoko (Japanese Traditional Playground), Playtopia, Playtopia Sports dengan wahana seperti go-kart, ice skating, dan panahan, Kidzooona, SuperPark Puri Indah Mall, Fun City, Timezone, Amazone, Funworld, hingga Pandora Experience.Dengan kombinasi acara tematik, hiburan karakter, hingga arena bermain, Lippo Mall Puri menjadi salah satu destinasi alternatif untuk mengisi waktu libur sekolah bersama keluarga tanpa harus bepergian jauh.


(prf/ega)