Jakarta - Anggota Presidium Penyelamat Organisasi untuk Percepatan Muktamar dan Muktamar Luar Biasa Nadlatul Ulama (MLB NU), Imam Jazuli, menilai konflik internal di tubuh Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) telah mencapai titik krusial.Titik yang dia maksud itu ditandai dengan adanya seruan moral untuk islah dari Forum Sesepuh NU di Pondok Pesantren Al Falah Ploso, Kediri, pada 30 November 2025."Seruan islah dari sesepuh NU memang memiliki kekuatan moral yang besar dalam tradisi nahdiyin, nasihat kiai sepuh adalah suluh dan panduan utama dalam menjaga harmoni. Ini adalah panggilan untuk kembali ke khitah NU, menekankan pentingnya persatuan dan menghindari perpecahan," katanya dalam keterangan diterima, Selasa .AdvertisementTitik temu antara seruan moral dan keputusan formal dapat disintesiskan melalui jalur konstitusional."Islah tidak boleh menganulir keputusan Syuriyah secara sepihak, tetapi harus menginternalisasi nilai-nilai perdamaian tersebut ke dalam proses formal dan informal," tutur Jazuli."Salah satu pihak harus saling legawa," imbuhnya.
(prf/ega)
5 Sikap Presidium MLB NU Terkait Dinamika PBNU
2026-01-12 05:16:08
Berita Lainnya
Berita Terpopuler
| 2026-01-12 05:25
| 2026-01-12 05:00
| 2026-01-12 04:05
| 2026-01-12 03:27










































